Berita

Ilustrasi (Artificial Intelligence)

Bisnis

Saham Chip Melonjak Saat Dow Jones Cetak Rekor Tertinggi

RABU, 07 JANUARI 2026 | 08:28 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Bursa Amerika Serikat (AS) mencatatkan pergerakan positif dipimpin oleh lonjakan saham-saham chip seiring kembali menguatnya optimisme terhadap kecerdasan buatan (AI). 

Dikutip dari Reuters, Rabu 7 Januari 2026, pada penutupan perdagangan Selasa Dow Jones naik 0,99 persen ke level 49.462,08, mendekati ambang bersejarah 50.000 poin. S&P 500 menguat 0,62 persen ke 6.944,82, sementara Nasdaq naik 0,65 persen ke 23.547,17. 

Volume perdagangan tergolong tinggi, dengan sekitar 18,7 miliar saham berpindah tangan, di atas rata-rata harian 20 sesi sebelumnya. Penguatan pasar terutama ditopang saham teknologi, khususnya sektor semikonduktor. 


Optimisme meningkat setelah CEO Nvidia, Jensen Huang, memaparkan pengembangan teknologi AI dan penyimpanan data terbaru dalam ajang Consumer Electronics Show (CES) di Las Vegas. 

Saham perusahaan memori dan penyimpanan mencetak rekor baru: SanDisk melonjak lebih dari 27 persen, Western Digital naik 17 persen, Seagate menguat 14 persen, dan Micron Technology naik 10 persen. Indeks chip PHLX (.SOX) juga mencetak rekor, naik 2,75 persen dalam sehari dan telah menguat sekitar 8 persen sejak awal 2026.

Di sisi lain, saham sektor energi melemah setelah reli tajam sehari sebelumnya. Exxon Mobil turun 3,4 persen dan Chevron melemah 4,5 persen. 

Kekhawatiran juga muncul di saham perusahaan pendingin pusat data setelah komentar Jensen Huang mengenai efisiensi chip baru Nvidia, yang menekan Johnson Controls (turun 6,2 persen) dan Trane Technologies (turun 2,5 persen).

Populer

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

UPDATE

Kesiapan Listrik dan Personel Siaga PLN Diapresiasi Warga

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:51

Megawati Minta Kader Gotong-Royong Bantu Sumatera

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:35

Muannas Peringatkan Pandji: Ibadah Salat Bukan Bahan Lelucon

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:28

Saksi Cabut dan Luruskan Keterangan Terkait Peran Tian Bahtiar

Sabtu, 10 Januari 2026 | 20:53

Rocky Gerung: Bagi Megawati Kemanusiaan Lebih Penting

Sabtu, 10 Januari 2026 | 20:40

Presiden Jerman: Kebijakan Trump Merusak Tatanan Dunia

Sabtu, 10 Januari 2026 | 19:53

Ostrakisme Demokrasi Athena Kuno: Kekuasaan Rakyat Tak Terbatas

Sabtu, 10 Januari 2026 | 19:31

Megawati Resmikan Pendirian Kantor Megawati Institute

Sabtu, 10 Januari 2026 | 18:53

Khamenei Peringatkan Trump: Penguasa Arogan Akan Digulingkan

Sabtu, 10 Januari 2026 | 18:06

NST 2026 Perkuat Seleksi Nasional SMA Kemala Taruna Bhayangkara

Sabtu, 10 Januari 2026 | 17:36

Selengkapnya