Berita

Ilustrasi (Artificial Intelligence)

Bisnis

Wall Street Stabil Jelang Libur Natal

SELASA, 23 DESEMBER 2025 | 08:24 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Sebagian besar saham di bursa Amerika Serikat menguat secara luas pada awal pekan ketiga 2025, didorong berlanjutnya rebound saham-saham teknologi.

Dikutip dari Reuters, Selasa 23 Desember 2025, pada penutupan Senin, Dow Jones Industrial Average naik 227,79 poin atau 0,47 persen ke level 48.362,68, S&P 500 menguat 0,64 persen menjadi 6.878,49, dan Nasdaq Composite bertambah 0,52 persen ke posisi 23.428,83. 

Penguatan saham teknologi mulai terlihat sejak akhir pekan lalu, dipicu oleh proyeksi kinerja yang sangat kuat dari Micron Technology serta data inflasi AS yang lebih rendah dari perkiraan. Kombinasi dua faktor ini meningkatkan optimisme investor terhadap prospek suku bunga dan pertumbuhan ekonomi Amerika Serikat.


Saham Nvidia menjadi kontributor terbesar bagi kenaikan S&P 500. Saham perusahaan chip AI tersebut menguat setelah muncul laporan bahwa mereka berencana mulai mengirimkan chip AI terkuat keduanya ke China sebelum libur Tahun Baru Imlek pada pertengahan Februari. Sementara itu, Micron melonjak sekitar 4 persen, dan mendorong indeks semikonduktor PHLX naik 1,1 persen.

“Menurut saya pasar tidak akan langsung melonjak jauh lebih tinggi. Pergerakan akan cenderung naik-turun, namun tetap bertahan di level sekarang,” kata Ken Polcari, partner dan kepala strategi pasar di Slatestone Wealth, Florida. Ia menambahkan bahwa reli bisa kembali berlanjut meski sempat terkoreksi.

Mayoritas sektor dalam S&P 500 ditutup menguat. Sektor material dan energi menjadi yang terbaik seiring lonjakan harga komoditas. Sektor keuangan juga naik 1,3 persen dan ditutup di level rekor, sementara sektor teknologi mencatat kenaikan moderat sekitar 0,4 persen.

Indeks volatilitas CBOE (VIX), yang sering disebut sebagai “indeks ketakutan” Wall Street, ditutup di level terendah dalam setahun terakhir, menandakan meredanya kecemasan investor. Volume perdagangan relatif sepi dan diperkirakan akan semakin menipis menjelang libur Natal, dengan bursa AS dijadwalkan tutup lebih awal pada Rabu (24 Desember) dan libur penuh pada Kamis (25 Desember).

Di luar indeks utama, sejumlah saham mencuri perhatian. Tesla naik 1,6 persen setelah paket gaji CEO Elon Musk tahun 2018 dipulihkan oleh Mahkamah Agung Delaware. Saham Warner Bros. Discovery melonjak 3,5 persen setelah Larry Ellison memberikan jaminan pribadi senilai 40,4 miliar Dolar AS untuk mendukung tawaran akuisisi Paramount, yang sahamnya ikut naik 4,3 persen.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya