Berita

Politikus Golkar Musa Rajekshah atau Ijeck (RMOL/Faisal Aristama)

Politik

Ijeck Legowo Diganti, Serahkan Keputusan ke Bahlil

SABTU, 20 DESEMBER 2025 | 13:24 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Politikus Partai Golkar Musa Rajekshah atau Ijeck menyerahkan sepenuhnya keputusan pergantian dirinya sebagai Ketua DPD Partai Golkar Sumatera Utara (Sumut) kepada Ketua Umum DPP Partai Golkar, Bahlil Lahadalia. Termasuk jika dirinya diproyeksikan untuk menempati posisi di kepengurusan DPP Partai Golkar.

“Ya, saya serahkan semua ke Ketua Umum saja,” ujar Ijeck kepada wartawan di Kantor DPP Partai Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Sabtu, 20 Desember 2025.

Ijeck menegaskan keyakinannya bahwa Bahlil Lahadalia telah mempertimbangkan secara matang setiap kebijakan yang diambil untuk Partai Golkar.


“Ketua Umum yang bisa melihat dan menentukan. Apapun keputusannya, DPP sudah menetapkan bahwa Golkar Sumut akan dipimpin oleh pelaksana tugas, dan nantinya akan digelar Musda,” katanya.

Sebelumnya, Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar Muhammad Sarmuji menyampaikan bahwa Ijeck direncanakan akan mengisi salah satu posisi dalam kepengurusan DPP Partai Golkar.

“Untuk Pak Ijeck, rencananya akan diangkat menjadi pengurus DPP,” ujar Sarmuji kepada Kantor Berita Politik RMOL, Jumat, 20 Desember 2025.

Diketahui, Ketua Umum Partai Golkar Bahlil Lahadalia telah menunjuk Ahmad Doli Kurnia Tanjung sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPD Partai Golkar Sumatera Utara menggantikan Musa Rajekshah. Penunjukan tersebut tertuang dalam Surat Keputusan DPP Golkar Nomor Skep-132/DPP/GOLKAR/XII/2025.

Ahmad Doli saat ini juga menjabat sebagai Wakil Ketua Umum Pemenangan Pemilu Wilayah Sumatera DPP Partai Golkar serta Wakil Ketua Badan Legislasi (Baleg) DPR RI.

Dalam surat keputusan tersebut disebutkan bahwa masa penugasan Ahmad Doli Kurnia Tanjung sebagai Plt Ketua DPD Partai Golkar Sumut berlaku hingga diselenggarakannya Musyawarah Daerah (Musda) Partai Golkar Provinsi Sumatera Utara.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Kesiapan Listrik dan Personel Siaga PLN Diapresiasi Warga

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:51

Megawati Minta Kader Gotong-Royong Bantu Sumatera

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:35

Muannas Peringatkan Pandji: Ibadah Salat Bukan Bahan Lelucon

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:28

Saksi Cabut dan Luruskan Keterangan Terkait Peran Tian Bahtiar

Sabtu, 10 Januari 2026 | 20:53

Rocky Gerung: Bagi Megawati Kemanusiaan Lebih Penting

Sabtu, 10 Januari 2026 | 20:40

Presiden Jerman: Kebijakan Trump Merusak Tatanan Dunia

Sabtu, 10 Januari 2026 | 19:53

Ostrakisme Demokrasi Athena Kuno: Kekuasaan Rakyat Tak Terbatas

Sabtu, 10 Januari 2026 | 19:31

Megawati Resmikan Pendirian Kantor Megawati Institute

Sabtu, 10 Januari 2026 | 18:53

Khamenei Peringatkan Trump: Penguasa Arogan Akan Digulingkan

Sabtu, 10 Januari 2026 | 18:06

NST 2026 Perkuat Seleksi Nasional SMA Kemala Taruna Bhayangkara

Sabtu, 10 Januari 2026 | 17:36

Selengkapnya