Berita

Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta, Rano Karno, memimpin Upacara Peringatan Hari Bela Negara ke-77. (Foto: PPID DKI)

Nusantara

Amanat Presiden Prabowo di Upacara Hari Bela Negara

JUMAT, 19 DESEMBER 2025 | 10:12 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta, Rano Karno, memimpin Upacara Peringatan Hari Bela Negara ke-77 yang diikuti oleh jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta. Upacara digelar di Ruang MH Thamrin, Grha Ali Sadikin, Balai Kota DKI Jakarta, Jakarta Pusat pada Jumat, 19 Desember 2025.

Pada kesempatan tersebut, Wagub Rano membacakan amanat Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto dengan tema “Teguhkan Bela Negara untuk Indonesia Maju”. 

Tema ini menekankan bahwa kemajuan bangsa hanya dapat dicapai melalui kesiapsiagaan, kedisiplinan, serta ketangguhan seluruh elemen masyarakat dalam menghadapi berbagai tantangan global.


“Dunia saat ini bergerak sangat cepat dan diwarnai berbagai ketidakpastian. Rivalitas geopolitik, krisis energi, disrupsi teknologi, hingga arus informasi yang rentan dimanipulasi menjadi tantangan nyata yang harus dihadapi bersama,” ujar Rano membacakan amanat presiden.

Dalam amanatnya, presiden juga menegaskan ancaman terhadap negara kini tidak lagi bersifat konvensional, melainkan hadir dalam berbagai bentuk, seperti serangan siber, penyebaran paham radikalisme, hingga meningkatnya frekuensi bencana alam. 

Dalam kondisi tersebut, semangat bela negara harus menjadi kekuatan kolektif seluruh warga, termasuk warga Jakarta.

Selanjutnya Rano juga menyampaikan doa dan solidaritas kepada masyarakat Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat yang tengah berjuang bangkit pascabencana alam. Menurutnya, ketiga wilayah tersebut memiliki peran penting dan bersejarah dalam perjalanan bangsa Indonesia.

“Saat kita memperingati Hari Bela Negara ke-77, saudara-saudara kita di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat sedang menghadapi ujian berat akibat bencana alam. Sejarah mencatat, ketiga daerah ini memiliki kontribusi besar dalam menjaga keberlangsungan Republik. Karena itu, sudah menjadi panggilan bagi kita semua untuk hadir, mendoakan, dan membantu,” ungkapnya.

Aceh dikenal sebagai wilayah yang sejak masa kerajaan menjadi benteng pertahanan Nusantara. Sumatera Utara mencatat semangat juang rakyat Medan Area yang heroik, sementara Sumatera Barat, khususnya Bukittinggi, menjadi tempat lahirnya Pemerintahan Darurat Republik Indonesia (PDRI) yang menyelamatkan republik pada masa paling kritis.

“Tanpa Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat, sejarah bela negara tidak akan utuh. Mereka bukan hanya bagian dari masa lalu, tetapi fondasi kuat yang menegaskan bahwa persatuan adalah kekuatan terbesar bangsa. Momentum Hari Bela Negara ke-77 ini harus menjadi pengingat bahwa cinta tanah air perlu diwujudkan melalui tindakan nyata,” jelas Wagub Rano.

Menurutnya, Jakarta harus terus mengambil peran aktif dalam membantu sesama yang terdampak bencana, menjaga ruang digital dari hoaks dan disinformasi, memperkuat ketahanan ekonomi keluarga, serta berkontribusi dalam pembangunan sesuai dengan peran dan kapasitas masing-masing.

“Mari kita bersama-sama meneguhkan tekad untuk mewujudkan Indonesia yang kuat, maju, dan selalu mampu bangkit menghadapi setiap tantangan. Salam bela negara, demi Jakarta untuk Indonesia,” pungkas Wagub Rano.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Kesiapan Listrik dan Personel Siaga PLN Diapresiasi Warga

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:51

Megawati Minta Kader Gotong-Royong Bantu Sumatera

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:35

Muannas Peringatkan Pandji: Ibadah Salat Bukan Bahan Lelucon

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:28

Saksi Cabut dan Luruskan Keterangan Terkait Peran Tian Bahtiar

Sabtu, 10 Januari 2026 | 20:53

Rocky Gerung: Bagi Megawati Kemanusiaan Lebih Penting

Sabtu, 10 Januari 2026 | 20:40

Presiden Jerman: Kebijakan Trump Merusak Tatanan Dunia

Sabtu, 10 Januari 2026 | 19:53

Ostrakisme Demokrasi Athena Kuno: Kekuasaan Rakyat Tak Terbatas

Sabtu, 10 Januari 2026 | 19:31

Megawati Resmikan Pendirian Kantor Megawati Institute

Sabtu, 10 Januari 2026 | 18:53

Khamenei Peringatkan Trump: Penguasa Arogan Akan Digulingkan

Sabtu, 10 Januari 2026 | 18:06

NST 2026 Perkuat Seleksi Nasional SMA Kemala Taruna Bhayangkara

Sabtu, 10 Januari 2026 | 17:36

Selengkapnya