Berita

Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya tiba di gedung KPK, Jakarta, usai ditangkap dalam operasi senyap, Rabu malam, 10 Desember 2025. (Foto: RMOL/Jamaludin Akmal)

Hukum

KPK Angkut Empat Orang Lain dalam OTT Lampung Selain Bupati Ardito Wijaya

Tengah Diduga Suap Proyek
RABU, 10 DESEMBER 2025 | 22:08 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tak hanya mengamankan Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya dalam operasi tangkap tangan (OTT). Lembaga antirasuah juga menciduk empat orang lainnya.

Jurubicara KPK, Budi Prasetyo mengungkapkan, OTT bermula dari kegiatan permintaan keterangan terhadap sejumlah pihak di Jakarta dan Lampung, Selasa, 9 Desember 2025.

“Tim kemudian melakukan kegiatan tertangkap tangan dugaan tindak pidana korupsi di wilayah Kabupaten Lampung Tengah," kata Budi kepada wartawan, Rabu malam, 10 Desember 2025.


Dari operasi tersebut, KPK mengamankan lima orang di wilayah Lampung, termasuk orang nomor satu di Lampung Tengah, Ardito Wijaya.

“Saat ini tim masih melakukan pemeriksaan intensif terhadap pihak-pihak yang diamankan, salah satunya Bupati Lampung Tengah,” tegas Budi.

Sementara itu, Wakil Ketua KPK Fitroh Rohcahyanto membocorkan bahwa OTT kali ini berkaitan dengan dugaan suap proyek. Namun, detail proyek yang dimaksud masih dirahasiakan.

“Suap proyek,” singkat Fitroh.

Ardito tiba di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, sekitar pukul 20.15 WIB. Ia tampil mengenakan jaket loreng, topi putih, dan membawa koper biru saat digiring petugas menuju gedung KPK.

Di hadapan wartawan, Ardito juga membantah kabar dirinya sempat kabur saat hendak ditangkap.

“Nggak, saya di rumah saja,” kilahnya.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

Yayasan Trisakti Teken MoU Garap 80 Hektare Lahan Jagung Hibrida

Minggu, 25 Januari 2026 | 01:58

TNI AL Perkuat Diplomasi Maritim dalam Agenda Tahunan RSIS

Minggu, 25 Januari 2026 | 01:31

Segudang Harapan dari Inggris, Prancis dan Swiss

Minggu, 25 Januari 2026 | 01:13

Galeri Investasi FEB Unusia jadi Wadah Mahasiswa Melek Pasar Modal

Minggu, 25 Januari 2026 | 00:45

Pesan Prabowo di WEF 2026 jadi Arah Baru Perdamaian Dunia

Minggu, 25 Januari 2026 | 00:25

Bareskrim Bawa Banyak Dokumen Usai Geledah Kantor DSI

Minggu, 25 Januari 2026 | 00:00

Fenomena Kuil Pemujaan Jabatan

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

PDIP Gelar Natal Nasional Bersama Warga Terdampak Bencana

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:18

Konsisten Budaya Keselamatan, Kunci PTPN IV PalmCo Catat 23 Juta Jam Zero Accident

Sabtu, 24 Januari 2026 | 22:57

Presiden Prabowo Kembali Tiba di Tanah Air Bawa Komitmen Investasi Rp90 Triliun

Sabtu, 24 Januari 2026 | 22:33

Selengkapnya