Berita

Achraf Hakimi dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Afrika Tahun Ini dalam Penghargaan CAF 2025 pada Rabu malam, 19 November 2025 (Foto: Instagram achrafhakimi)

Sepak Bola

Bintang Maroko Achraf Hakimi jadi Pemain Sepak Bola Terbaik Afrika 2025

KAMIS, 20 NOVEMBER 2025 | 08:23 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Bek Paris Saint-Germain (PSG) asal Maroko, Achraf Hakimi, resmi terpilih sebagai Pemain Terbaik Afrika Tahun Ini dalam Penghargaan CAF 2025 yang digelar di Rabat, Maroko, Rabu malam, 19  November 2025 waktu setempat. Ia mengungguli dua bintang besar lainnya, Mohamed Salah dan Victor Osimhen.

Penghargaan ini terasa istimewa karena Hakimi menjadi bek pertama dalam 52 tahun yang meraih gelar bergengsi tersebut. Ia juga menjadi pemain Maroko pertama yang memenanginya sejak Mustapha Hadji pada 1998.

Hakimi mendapat penghargaan ini berkat musim gemilangnya bersama PSG pada 2025, di mana ia membantu klub menjuarai Liga Champions, Ligue 1, Coupe de France, dan Piala Super UEFA.


“Meraih penghargaan ini adalah kebanggaan besar. Trofi ini bukan hanya untuk saya, tetapi untuk semua pria dan wanita di Afrika yang bermimpi menjadi pesepakbola,” ujar Hakimi dalam pidatonya, dikutip dari AFP, Kamis 20 November 2025.

Maroko juga mendominasi beberapa kategori lainnya. Ghizlane Chebbak, penyerang yang bermain di liga Saudi, terpilih sebagai Pemain Sepak Bola Wanita Terbaik Afrika. Kiper Yassine Bounou dari Al-Hilal memenangkan Penjaga Gawang Terbaik untuk kategori pria.

Di sisi lain, Chiamaka Nnadozie dari Nigeria kembali mendapatkan penghargaan Penjaga Gawang Wanita Terbaik untuk ketiga kalinya berturut-turut. Sementara itu, pelatih Tanjung Verde, Bubista, dinobatkan sebagai Pelatih Terbaik Tahun Ini usai membawa tim kecil dari Afrika itu lolos ke Piala Dunia 2026 di AS, Meksiko, dan Kanada.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

Kasus Hogi Minaya Dihentikan, Komisi Hukum DPR: Tak Penuhi Unsur Pidana

Rabu, 28 Januari 2026 | 17:07

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

KPK Amankan Dokumen dan BBE saat Geledah Kantor Dinas Perkim Pemkot Madiun

Rabu, 28 Januari 2026 | 11:15

UPDATE

DPR Minta TVRI Maksimalkan Siaran Piala Dunia hingga Pelosok Negeri

Jumat, 30 Januari 2026 | 12:12

Budisatrio Dinilai Tepat Gantikan Sugiono di Kementerian Luar Negeri

Jumat, 30 Januari 2026 | 11:53

KPK Kembali Periksa Lima Pejabat Pemkab Bekasi Terkait Kasus Suap Ijon Bupati Ade Kuswara

Jumat, 30 Januari 2026 | 11:47

Trump: Putin Setuju Tahan Serangan ke Ukraina Selama Musim Dingin Ekstrem

Jumat, 30 Januari 2026 | 11:29

Lonjakan Harga Emas Diprediksi Tembus Rp4,2 Juta Akhir Tahun

Jumat, 30 Januari 2026 | 11:16

Pasar Minyak Masih Bergejolak Tanggapi Rencana AS Serang Iran

Jumat, 30 Januari 2026 | 11:08

Bawang Putih Impor Bakal Masuk Pasar, Kemendag Targetkan Harga Jinak Sebelum Ramadan

Jumat, 30 Januari 2026 | 10:50

Saham Nokia Anjlok, Ketua Dewan Komisaris Mengundurkan Diri

Jumat, 30 Januari 2026 | 10:20

Buntut Kasus Hogi Minaya, Kapolresta Sleman Dinonaktifkan

Jumat, 30 Januari 2026 | 10:01

Rapat Pleno Tetapkan Gus Yahya Kembali Pimpin NU

Jumat, 30 Januari 2026 | 10:01

Selengkapnya