Berita

Aksi protes COP30 di Belem, Brazil. (Foto:Reuters)

Dunia

Demonstran Brazil Desak COP30 Percepat Akhir Era Bahan Bakar Fosil

MINGGU, 16 NOVEMBER 2025 | 14:51 WIB | LAPORAN: SARAH ALIFIA SURYADI

Ribuan demonstran memenuhi jalanan Belem, Brasil, Sabtu, 15 November 2025. Massa meminta COP30 mempercepat transisi dari bahan bakar fosil dan menghentikan deforestasi.

Aksi berlangsung beriringan dengan perundingan tengah jalan para negosiator di lokasi KTT iklim itu.

Dikutip dari Reuters, Menteri Lingkungan Hidup Brasil, Marina Silva, mengatakan COP30 harus menjadi titik balik menuju transisi energi dan penghentian penebangan hutan. Para pemimpin adat juga menegaskan tanah dan hutan bukan komoditas.


"Ini adalah tempat bagi kita untuk berbaris dan menyusun peta jalan untuk apa yang perlu dilakukan di COP ini: transisi dari deforestasi dan penggunaan bahan bakar fosil," ujar Marina, dikutip Minggu, 16 November 2025.

Aksi protes di COP30 meningkat sejak awal pekan, termasuk bentrokan antara kelompok adat dan aparat pada Selasa, 10 November 2025 lalu.

Sementara itu, Djibouti, Nigeria, dan Sudan Selatan, Prancis, Spanyol, Kenya, dan Barbados mengumumkan rencana pungutan penerbangan premium untuk pendanaan iklim.

Kelompok Utilities for Net Zero Alliance juga menaikkan target investasi menjadi hampir 150 miliar dolar per tahun.

Terkait hal ini, Presidensi Brasil berpeluang mempertimbangkan kemungkinan keputusan politik jika disepakati negara-negara peserta.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

Kasus Hogi Minaya Dihentikan, Komisi Hukum DPR: Tak Penuhi Unsur Pidana

Rabu, 28 Januari 2026 | 17:07

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

Dosen Unikama Kecewa, Lima Bulan Kampus Dikuasai Kelompok Tak Dikenal

Jumat, 30 Januari 2026 | 02:25

KPK Amankan Dokumen dan BBE saat Geledah Kantor Dinas Perkim Pemkot Madiun

Rabu, 28 Januari 2026 | 11:15

UPDATE

"Surat" dari MSCI, Gempa di IHSG

Sabtu, 31 Januari 2026 | 08:06

Jelang Harlah ke-100 NU, Ribuan Warga Nahdliyyin Padati Istora Senayan

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:58

Sebelum Letakkan Jabatan, Mahendra Siregar Beri Sinyal Positif untuk Danantara

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:51

Kevin Warsh, Veteran Bank Sentral Calon Ketua The Fed

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:41

OJK Buka Pintu bagi Danantara dalam Rencana Demutualisasi BEI

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:17

Donald Trump Resmi Tunjuk Kevin Warsh sebagai Ketua The Fed

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:04

Pantai Larangan Tegal Penuh Kayu Gelondongan dari Gunung Slamet

Sabtu, 31 Januari 2026 | 06:29

Polri di Bawah Presiden Pastikan Tugas Kamtibmas Berjalan Baik

Sabtu, 31 Januari 2026 | 06:06

Yel-yel Panitia Haji

Sabtu, 31 Januari 2026 | 05:49

LaNyalla Dorong Pemulihan Cepat Ekosistem Pulau Gili Iyang

Sabtu, 31 Januari 2026 | 05:20

Selengkapnya