Berita

Ketua Harian DPP Gerindra Sufmi Dasco Ahmad di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis 13 November 2025. (Foto: RMOL/Faisal Aristama)

Politik

Dasco Anggap Wajar Banyak Kader Gerindra Tolak Budi Arie Gabung

JUMAT, 14 NOVEMBER 2025 | 00:25 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Aspirasi kader di sejumlah daerah yang menolak wacana bergabungnya Ketua Umum Projo, Budi Arie Setiadi ke Partai Gerindra direspons Sufmi Dasco Ahmad.

Menurut Ketua Harian DPP Gerindra ini, hal tersebut merupakan dinamika yang wajar dalam dunia politik.

"Ya namanya dinamika di politik, itu soal tidak menerima, atau ada yang menerima itu kan biasa," kata Dasco kepada wartawan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis 13 November 2025.


Wakil Ketua DPR ini lantas menilai dinamika tersebut tak perlu menjadi perdebatan dan dibesar-besarkan.

"Nah sehingga menurut saya ya tidak perlu dibesar-besarkan karena hal itu adalah hal yang biasa terjadi di dunia politik," pungkasnya.

Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus Presiden Prabowo Subianto Sebelumnya telah mendengar aspirasi kader di daerah yang menolak wacana bergabungnya Ketua Umum Projo, Budi Arie Setiadi ke Partai Gerindra.

Ketua Organisasi Keanggotaan dan Kaderisasi (OKK) DPP Partai Gerindra, Prasetyo Hadi, mengatakan, suara dari para pengurus di tingkat daerah, termasuk Dewan Pimpinan Cabang (DPC), telah sampai ke DPP.

“Ya, kita mendengarkan lah. Kita mendengarkan suara dari teman-teman DPC gitu,” ujar Prasetyo kepada wartawan, di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, pada Kamis 13 November 2025. 

Meski demikian, Prasetyo menegaskan belum ada keputusan resmi dari partai terkait penolakan dari kader Gerindra tersebut. Menurutnya, aspirasi kader menjadi pertimbangan penting bagi pimpinan partai.

“Ada suara itu, ya itulah yang jadi pertimbangan,” tukasnya.


Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

UPDATE

Bakamla Kirim KN. Singa Laut-402 untuk Misi Kemanusiaan ke Siau

Jumat, 09 Januari 2026 | 05:40

Intelektual Muda NU: Pelapor Pandji ke Polisi Khianati Tradisi Humor Gus Dur

Jumat, 09 Januari 2026 | 05:22

Gilgamesh dan Global Antropogenik

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:59

Alat Berat Tiba di Aceh

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:45

Program Jatim Agro Sukses Sejahterakan Petani dan Peternak

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:22

Panglima TNI Terima Penganugerahan DSO dari Presiden Singapura

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:59

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Mengawal Titiek Soeharto

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:25

Intelektual Muda NU Pertanyakan Ke-NU-an Pelapor Pandji Pragiwaksono

Jumat, 09 Januari 2026 | 02:59

Penampilan TNI di Pakistan Day Siap Perkuat Diplomasi Pertahanan

Jumat, 09 Januari 2026 | 02:42

Selengkapnya