Berita

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto bersama Ketua Dewan Maritim Federasi Rusia sekaligus Penasehat Presiden Rusia, Nikolai Patrushev. (Dok Kemenko Perekonomian)

Bisnis

Menko Airlangga: Rusia Tertarik Garap Pendidikan dan Pelatihan SDM Maritim Indonesia

SABTU, 08 NOVEMBER 2025 | 15:18 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Rusia tertarik untuk meningkatkan kerja sama dengan Indonesia terutama di sektor ekonomi, maritim, logistik hingga konektivitas kawasan. Hal tersebut dikatakan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, setelah melakukan pertemuan dengan Ketua Dewan Maritim Federasi Rusia sekaligus Penasehat Presiden Rusia, Nikolai Patrushev, di Jakarta, Jumat 7 November 2025.

“Pengembangan sektor maritim dan logistik merupakan salah satu prioritas nasional dalam mendorong pertumbuhan ekonomi dan memperkuat konektivitas antarwilayah,” ujar Menko Airlangga dalam keterangannya Sabtu, 8 November 2025.

Airlangga menegaskan pemerintah terus menambah kapasitas industri maritim domestik dan mendorong peran mitra luar negeri dalam memperkuat ekosistem logistik nasional agar Indonesia lebih mandiri dan kompetitif.


Di sisi lain, Patrushev menyatakan Rusia siap memperluas kolaborasi yang mendukung modernisasi sektor maritim di Indonesia. Mulai dari infrastruktur logistik laut, transfer teknologi perkapalan, hingga penguatan sumber daya manusia teknik kelautan.

“Pemerintah Rusia ingin menjajaki potensi kerja sama pendidikan dan pelatihan di berbagai lembaga maritim terkemuka di St. Petersburg, termasuk dalam bidang teknik kelautan, guna mendukung pengembangan SDM maritim yang unggul di Indonesia,” jelas Patrushev.

Pihak Rusia juga menawarkan inisiatif pengembangan jalur pelayaran internasional dan peningkatan konektivitas maritim global, seraya memberikan dukungan terhadap agenda besar Indonesia di sektor kelautan serta industri pendukungnya.

Airlangga menyambut baik minat tersebut dan menyoroti keunggulan Rusia dalam riset serta teknologi maritim. Ia menilai kolaborasi perguruan tinggi teknik kedua negara bisa memperluas kesempatan mahasiswa Indonesia mengembangkan inovasi.

“Selain mengirim mahasiswa, kami juga ingin mendorong kerja sama antara perguruan tinggi teknik Rusia dan Indonesia, karena melalui jalur ini akses bagi mahasiswa untuk belajar dan berinovasi akan semakin luas,” tegas Airlangga.

Ia memastikan seluruh usulan yang mengemuka bakal diharmonisasi bersama kementerian/lembaga terkait sebelum dilaporkan kepada Presiden Prabowo, sejalan dengan prioritas Asta Cita untuk meningkatkan kualitas SDM nasional.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

UPDATE

Sekjen PBB Kecewa AS Keluar dari 66 Organisasi Internasional

Jumat, 09 Januari 2026 | 16:15

Gus Yaqut Tersangka Kuota Haji, PKB: Walau Lambat, Negara Akhirnya Hadir

Jumat, 09 Januari 2026 | 16:15

Gus Yahya Tak Mau Ikut Campur Kasus Yaqut

Jumat, 09 Januari 2026 | 16:03

TCL Pamer Inovasi Teknologi Visual di CES 2026

Jumat, 09 Januari 2026 | 15:56

Orang Dekat Benarkan Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Ngadep Jokowi di Solo

Jumat, 09 Januari 2026 | 15:47

KPK Sudah Kirim Pemberitahuan Penetapan Tersangka ke Yaqut Cholil dan Gus Alex

Jumat, 09 Januari 2026 | 15:24

Komisi VIII DPR: Pelunasan BPIH 2026 Sudah 100 Persen, Tak Ada yang Tertunda

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:56

37 WNI di Venezuela Dipastikan Aman, Kemlu Siapkan Rencana Kontigensi

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:45

Pilkada Lewat DPRD Bisa Merembet Presiden Dipilih DPR RI

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:40

PP Pemuda Muhammadiyah Tak Terlibat Laporkan Pandji Pragiwaksono

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:26

Selengkapnya