Berita

Presiden Prabowo Subianto (Foto: RMOL/Hani Fatunnisa)

Politik

Prabowo Setuju Keluarkan Rp5 Triliun untuk Tambah 30 Rangkaian KRL

SELASA, 04 NOVEMBER 2025 | 13:45 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Presiden Prabowo Subianto menyetujui pengalokasian anggaran sebesar Rp5 triliun untuk menambah 30 rangkaian Kereta Rel Listrik (KRL) di wilayah Jabodetabek. 

Keputusan itu disampaikannya saat meresmikan Stasiun Tanah Abang Baru, Jakarta, Selasa, 4 November 2025.

Prabowo mengungkapkan bahwa usulan tambahan gerbong dan rangkaian baru disampaikan oleh Direktur Utama PT Kereta Api Indonesia (KAI). 


Dikatakan bahwa dana yang dibutuhkan mencapai Rp4,8 triliun, namun Presiden membulatkannya menjadi Rp5 triliun sebagai bentuk dukungan pemerintah terhadap proyek strategis yang bermanfaat bagi masyarakat luas. 

“Beliau ajukan totalnya Rp4,8 triliun. Ya? Saya setujui bahkan akan saya alokasikan. Bahkan beliau mengajukan Rp4,8 T. Saya setujui, tidak. Tidak Rp4,8 T, Rp5 T saya setujui,” ujar Prabowo di hadapan hadirin.

Ia menegaskan bahwa tambahan anggaran itu merupakan bentuk komitmennya untuk memperbaiki layanan transportasi publik di kawasan padat penduduk seperti Jabodetabek.  

“Kalau untuk rakyat banyak, saya tidak ragu-ragu. Uangnya kita hemat demi kepentingan rakyat di atas segala kepentingan,” tegasnya.

Prabowo juga meminta agar realisasi penambahan rangkaian KRL dapat dilakukan secepat mungkin. Ia memberi tenggat satu tahun untuk KAI merealisasikan proyek tersebut. 

“Sudah lah kita kasih saya 1 tahun. Nanti dia stres tidak bisa tidur ya kan? Kalau kau bisa 6 bulan, oke. Tapi 1 tahun harus. Ini rakyat yang saksi ya?” ujarnya disambut tawa.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

UPDATE

Sekjen PBB Kecewa AS Keluar dari 66 Organisasi Internasional

Jumat, 09 Januari 2026 | 16:15

Gus Yaqut Tersangka Kuota Haji, PKB: Walau Lambat, Negara Akhirnya Hadir

Jumat, 09 Januari 2026 | 16:15

Gus Yahya Tak Mau Ikut Campur Kasus Yaqut

Jumat, 09 Januari 2026 | 16:03

TCL Pamer Inovasi Teknologi Visual di CES 2026

Jumat, 09 Januari 2026 | 15:56

Orang Dekat Benarkan Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Ngadep Jokowi di Solo

Jumat, 09 Januari 2026 | 15:47

KPK Sudah Kirim Pemberitahuan Penetapan Tersangka ke Yaqut Cholil dan Gus Alex

Jumat, 09 Januari 2026 | 15:24

Komisi VIII DPR: Pelunasan BPIH 2026 Sudah 100 Persen, Tak Ada yang Tertunda

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:56

37 WNI di Venezuela Dipastikan Aman, Kemlu Siapkan Rencana Kontigensi

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:45

Pilkada Lewat DPRD Bisa Merembet Presiden Dipilih DPR RI

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:40

PP Pemuda Muhammadiyah Tak Terlibat Laporkan Pandji Pragiwaksono

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:26

Selengkapnya