Berita

Konferensi pers KSSK pada Senin, 3 November 2025. (Foto: RMOL/Alifia Dwi Ramandhita)

Politik

KSSK Ramal Ekonomi Tumbuh di Atas 5,5 Persen pada Kuartal IV 2025

SENIN, 03 NOVEMBER 2025 | 18:51 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Komite Stabilitas Sistem Keuangan (KSSK) memproyeksikan ekonomi Indonesia akan tumbuh di atas 5,5 persen pada kuartal IV 2025. 

"Ekonomi Indonesia akan tumbuh di atas 5,5 persen year on year pada triwulan keempat 2025 dengan dukungan stimulus Rp34,4 triliun. Secara full year 2025, diproyeksi pertumbuhannya mencapai 5,2 persen," ujar Purbaya dalam konferensi pers KSSK di Kantor Bank Indonesia, Jakarta, Senin, 3 November 2025.

Purbaya memaparkan optimisme tersebut didukung pemulihan konsumsi rumah tangga dan investasi yang terjaga, serta aktivitas manufaktur yang kembali ekspansif dalam beberapa bulan terakhir.


“Aktivitas manufaktur kembali berada di area ekspansi pada akhir 3 Juli 2025 dengan PMI manufaktur mencapai 50,4 di bulan Juni 2025 mencapai 46,9 dan berlanjut ke 51,2 sampai bulan Oktober 2025. Utamanya ditopang oleh kenaikan pesanan baru selama 3 bulan berturut-turut,” jelasnya.

Ia menambahkan, likuiditas perekonomian juga menguat seiring kebijakan moneter yang lebih longgar, tercermin dari pertumbuhan uang beredar (M2) yang mencapai 8 persen year on year pada September 2025, meningkat dari 6,8 persen pada Juni 2025.

“Ke depan investasi akan terus diperkuat termasuk oleh peran Danantara sebagai pengungkit investasi swasta serta upaya penciptaan iklim investasi yang kompetitif dengan membutuhkan Satuan Tugas Percepatan Program Strategis Pemerintah atau Satgas P2SP,” pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

UPDATE

Kadisdik DKI Senang Lihat Kemping Pramuka di SDN 11 Kebon Jeruk

Sabtu, 10 Januari 2026 | 02:03

Roy Suryo Cs Pastikan Menolak Ikuti Jejak Eggi dan Damai

Sabtu, 10 Januari 2026 | 01:47

Polri Tetap di Bawah Presiden Sesuai Amanat Reformasi

Sabtu, 10 Januari 2026 | 01:14

Kesadaran Keselamatan Pengguna Jalan Tol Rendah

Sabtu, 10 Januari 2026 | 01:04

Eggi dan Damai Temui Jokowi, Kuasa Hukum Roy Suryo Cs: Ada Pejuang Ada Pecundang!

Sabtu, 10 Januari 2026 | 00:34

Debat Gibran-Pandji, Siapa Pemenangnya?

Sabtu, 10 Januari 2026 | 00:19

Prabowo Didorong Turun Tangan terkait Kasus Ketua Koperasi Handep

Sabtu, 10 Januari 2026 | 00:04

Eggi dan Damai Mungkin Takut Dipenjara

Jumat, 09 Januari 2026 | 23:46

Relasi Buku Sejarah dan Medium Refleksi Kebangsaan

Jumat, 09 Januari 2026 | 23:42

Kadispora Bungkam soal Lahan Negara di Kramat Jati Disulap Jadi Perumahan

Jumat, 09 Januari 2026 | 23:07

Selengkapnya