Berita

Penutupan U-Turn atau putar balik di kawasan Jalan Sisingamaraja Medan. (Foto: kliksumut)

Nusantara

Penutupan U-Turn Sisingamangaraja Merugikan UMKM

SABTU, 01 NOVEMBER 2025 | 15:30 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Kebijakan Pemerintah Kota (Pemkot) Medan menutup akses U-Turn di kawasan Sisingamangaraja dinilai merugikan pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

Kebijakan tersebut dianggap tidak mendukung upaya pemulihan ekonomi yang sedang digencarkan Kota Medan dan Sumatera Utara, justru merusak merusak citra Medan sebagai kota yang tengah berbenah menuju pusat pertumbuhan ekonomi di wilayah utara Pulau Sumatera.

“Perekonomian kita sedang dalam masa recovery tapi Pemkot Medan bertindak sebaliknya. Pelaku UMKM di Sisingamangaraja sudah tercekik akibat kebijakan tersebut,” kata Ketua Himpunan Mahasiswa Islam Sumatera Utara (HMI Sumut), Yusril Butar-Butar dalam keterangan tertulisnya, Sabtu, 1 November 2025.


HMI Sumut sebelumnya telah menadvokasi para pelaku UMKM yang terdampak akibat penutupan U-Turn tersebut. Namun Pemko Medan disebut menolak memberikan solusi bagi pelaku UMKM.

Yusril menjelaskan, Pemprov Sumut sebelumnya telah merekomendasikan agar Pemkot Medan melakukan analisis manajemen rekayasa lalu lintas di kawasan tersebut guna menyelamatkan aktivitas ekonomi masyarakat. Namun, rekomendasi tersebut tampaknya tidak diindahkan oleh Pemko Medan.

“Ketika diminta membuka U-Turn atau melakukan rekayasa lalu lintas, mereka enggan. Hal ini sangat bertolak belakang dengan langkah cepat Pemprov Sumut dalam mendorong pertumbuhan ekonomi Kota Medan dan sekitarnya," jelasnya.

"Kebijakan Pemda seharusnya selaras Pemprov dan Pemerintah Pusat agar tercipta tata kelola pemerintahan yang baik dan membawa dampak positif bagi seluruh lapisan masyarakat,” pungkas Yusril.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

Kasus Hogi Minaya Dihentikan, Komisi Hukum DPR: Tak Penuhi Unsur Pidana

Rabu, 28 Januari 2026 | 17:07

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

Dosen Unikama Kecewa, Lima Bulan Kampus Dikuasai Kelompok Tak Dikenal

Jumat, 30 Januari 2026 | 02:25

KPK Amankan Dokumen dan BBE saat Geledah Kantor Dinas Perkim Pemkot Madiun

Rabu, 28 Januari 2026 | 11:15

UPDATE

Tujuh Kader Baru Resmi Masuk PSI, Mayoritas Eks Nasdem

Sabtu, 31 Januari 2026 | 18:11

Penanganan Hukum Tragedi Pesta Pernikahan di Garut Harus Segera Dituntaskan

Sabtu, 31 Januari 2026 | 17:34

Kata Gus Yahya, Dukungan Board of Peace Sesuai Nilai dan Prinsip NU

Sabtu, 31 Januari 2026 | 17:02

Pertamina Bawa Pulang 1 Juta Barel Minyak Mentah dari Aljazair

Sabtu, 31 Januari 2026 | 16:29

Penegakan Hukum Tak Boleh Mengarah Kriminalisasi

Sabtu, 31 Januari 2026 | 16:11

Kementerian Imipas Diminta Investigasi Rutan Labuan Deli

Sabtu, 31 Januari 2026 | 16:07

Ekonomi Indonesia 2026: Janji vs Fakta Daya Beli

Sabtu, 31 Januari 2026 | 15:21

Gus Yahya: 100 Tahun NU Tak Pernah Berubah Semangat dan Idealismenya!

Sabtu, 31 Januari 2026 | 15:07

Australia Pantau Serius Perkembangan Penyebaran Virus Nipah

Sabtu, 31 Januari 2026 | 14:57

Mundur Massal Pimpinan OJK dan BEI, Ekonom Curiga Tekanan Berat di Pasar Modal

Sabtu, 31 Januari 2026 | 14:52

Selengkapnya