Berita

Direktur Eksekutif GREAT Institute, Sudarto, saat merilis hasil survei terkait kinerja satu tahun pemerintahan Prabowo Subianto di Kantor GREAT Institute, Jakarta, Jumat 31 Oktober 2025. (Foto: RMOL/Ade Mulyana)

Politik

Survei GREAT Institute: 85,5% Puas Kinerja Prabowo, Program MBG-Kopdes Jadi Penopang

JUMAT, 31 OKTOBER 2025 | 18:02 WIB | LAPORAN: ABDUL ROUF ADE SEGUN

GREAT Institute melakukan survei opini publik terkait kepuasan atas kinerja Presiden Prabowo Subianto. Hasilnya, 85,5% responden puas dengan kinerja Presiden Prabowo.

"Sebanyak 85,8 persen masyarakat puas dengan kinerja Presiden Prabowo dalam satu tahun terakhir, gabungan 54,2 persen menjawab puas dan 31,8 persen sangat puas. Sedangkan tingkat ketidakpuasan hanya 14,2 persen, gabungan 12,1 persen tidak puas dan 2,1 persen sangat tidak puas," kata Direktur Eksekutif GREAT Institute, Sudarto, di Kantor GREAT Institute, Jakarta, Jumat 31 Oktober 2025.

Data primer survei dikumpulkan melalui kuesioner terstruktur dengan skala Likert. Sumber data berasal dari 422 responden WNI berusia 17 tahun ke atas yang dipilih dengan multistage random sampling dan disebar di Jawa (59,7%), Sumatera (20,1%), dan kawasan Indonesia Timur (20,1%). Margin of error atau rentang ketidakpastian survei sebesar 5%.


Survei diperkuat data sekunder ekonomi meliputi data time-series resmi dari Badan Pusat Statistik (BPS), Bank Indonesia (BI), Kementerian Keuangan, Lembaga Penjamin Simpanan, dan Otoritas Jasa Keuangan. Data mencakup indikator makroekonomi, ketenagakerjaan, kemiskinan, dan realisasi anggaran.

Lalu big data terdiri dari 4,79 juta unggahan (query keywords) dari platform media mainstream, Twitter/X, Facebook, Instagram, YouTube, dan TikTok yang diambil pada periode 20 Oktober 2024-19 Oktober 2025 melalui API.
  
Sudarto mengungkap capaian kepuasan publik yang tinggi terhadap Presiden Prabowo tidak lepas dari kebijakan di sektor ekonomi dan politik. Yang paling dominan adalah program Makan Bergizi Gratis (MBG), Koperasi Desa Merah Putih, pemberantasan korupsi, dan kebebasan berpendapat.

Sebanyak 89,8 persen masyarakat merasa program MBG bermanfaat terutama bagi anak-anak usia sekolah dan kelurga berpenghasilan rendah. Kemudian 70,4 persen merasa puas dengan pelaksanaan program MBG," kata Sudarto.

Kemudian sebanyak 71,8 persen masyarakat merasa program Kopdes Merah Putih dapat memperkuat ekonomi desa dan memperluas akses permodalan bagi pelaku usaha kecil. Sebanyak 69,5 persen masyarakat merasa yakin program Kopdes Merah Putih dapat terlaksana.

"71,8 persen masyarakat merasa kondisi ekonomi rumah tangga sekarang lebih baik dibandingkan tahun lalu. 62,1 persen merasa daya beli lebih baik dibandingkan tahun lalu," kata Sudarto.

"Lalu 89,8 persen masyarakat merasa pemberantasan korupsi di era pemerintahan Presiden Prabowo lebih baik dibanding pemerintahan yang lalu. Kemudian 81,8 persen masyarakat mengatakan kebebasan berpendapat lebih baik dibanding pemerintahan yang lalu," tukasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya