Berita

Kebersamaan Habib Ja'far dengan Onadio Leonardo di program Log In. (Youtube Deddy Corbuzier)

Nusantara

Habib Ja’far Doakan Onad Tobat: Tak Ada Toleransi untuk Narkoba

JUMAT, 31 OKTOBER 2025 | 17:24 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Musisi sekaligus artis Onadio Leonardo menjadi sorotan publik setelah ditangkap polisi atas dugaan penyalahgunaan narkotika jenis ganja. Penangkapan itu dilakukan penyidik Satresnarkoba Polres Metro Jakarta Barat, yang juga mengamankan sejumlah barang bukti dari kediaman Onad.

Menanggapi kabar tersebut, penceramah muda Habib Husein bin Ja’far Al Hadar atau yang akrab disapa Habib Ja’far, menyampaikan rasa kaget dan keprihatinannya. Ia mengaku mengenal Onad secara pribadi dan memiliki kedekatan dalam perjuangan menebarkan semangat toleransi di Indonesia.

“Membaca kabar tentang Onad, gue kaget, kecewa, sedih, dan prihatin. Onad adalah saudara gue sebagai sesama manusia meski kami berbeda dalam agama,” ungkap Habib Ja’far lewat Instastory miliknya, Jumat, 31 Oktober 2025.


Menurutnya, perbedaan keyakinan tak pernah menjadi penghalang bagi keduanya untuk saling menghargai dan bekerja sama dalam menyebarkan pesan persaudaraan lintas agama.

“Justru dengan modal itu, kami selama ini berjuang bersama untuk toleransi di Indonesia. Dan itulah Onad yang gue kenal: baik dan toleran,” ujarnya.

Namun, Habib Ja’far menegaskan bahwa tidak ada ruang kompromi terhadap penyalahgunaan narkoba dalam bentuk apa pun. Ia menilai narkoba adalah pelanggaran yang bertentangan dengan hukum negara, ajaran agama, dan akal sehat.

“Tapi, tak ada toleransi untuk narkoba. Narkoba bukan hanya menyalahi hukum negara, tapi hukum semua agama dan logika akal sehat,” tegasnya.

Meski begitu, Habib Ja’far tetap berkomitmen untuk mendampingi dan membantu Onad agar bisa bangkit serta melepaskan diri dari jeratan narkoba. Ia juga mengajak masyarakat untuk mendoakan sang musisi agar segera sadar dan berubah.

“Maka, gue berdoa dan berusaha buat hadir dan membantu Onad untuk mempertanggungjawabkan kesalahannya, berlepas dari narkoba, dan bangkit menebar kebaikan. Kita benci narkoba. Karena itu, gue ingin saudara gue, Onad, lepas dari narkoba,” ucapnya.

Habib Ja’far berharap kejadian ini menjadi pelajaran berharga, bukan hanya bagi Onad, tetapi juga bagi banyak orang agar menjauhi narkoba dan menjaga diri dari pergaulan yang menjerumuskan.

“Titip doa untuk Onad. Semoga dia sadar, jera, dan berubah. Tobat lo, Nad!” tutup Habib Ja’far.

Populer

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Jokowi Sulit Mengelak dari Tuduhan Ijazah Palsu

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:15

UPDATE

Energi Bersih Semakin Diminati Sektor Industri dan Bisnis

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:09

Relawan Bara JP Hapus Nama Jokowi

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:52

Pengelola Apartemen Jakarta Utara Bantu Polisi Putus Rantai Peredaran Narkoba

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:24

Produk Warga Binaan Didorong Masuk Kopdes Merah Putih

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:01

Wamenkomdigi Tegaskan Jaringan di Sumbar dan Sumut Hampir Pulih 100 Persen

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:52

Sinergi untuk Akselerasi, Bank Mandiri Dorong Penguatan Ekonomi Kerakyatan dan UMKM

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:45

Raja Maroko Puji Soliditas Nasional di Piala Afrika 2025

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:27

Iran Batasi Akses Internet demi Putus Komando Teroris Asing ke Perusuh

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:05

Kasus Kuota Haji: Dito Ariotedjo Ungkap hanya Ditanya Satu Pertanyaan Soal Fuad Hasan

Jumat, 23 Januari 2026 | 17:59

Kongres XXII: Sujahri-Amir Tidak Sah Pimpin GMNI

Jumat, 23 Januari 2026 | 17:43

Selengkapnya