Berita

Presiden AS, Donald Trump dan Presiden Tiongkok, Xi Jinping (Foto: Bloomberg)

Dunia

Trump Pangkas Tarif Impor Tiongkok Jadi 47 Persen Setelah Bertemu Xi

KAMIS, 30 OKTOBER 2025 | 14:47 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Presiden Amerika Serikat Donald Trump setuju memangkas tarif impor terhadap Tiongkok menjadi 47 persen.

Keputusan itu diumumkan dalam pertemuan bilateral dengan Presiden Tiongkok Xi Jinping di Busan, Korea Selatan, Kamis, 30 Oktober 2025.

Trump menyebut pertemuannya dengan Xi luar biasa, sehingga memutusakan mengurangi tarif dari 57 persen menjadi 47 persen. 


Sementara tarif atas perdagangan bahan prekursor fentanil diturunkan dari 20 persen menjadi 10 persen. 

“Saya pikir itu pertemuan yang luar biasa, saya beri nilai 12 dari 10,” ujar Trump kepada wartawan di atas pesawat Air Force One, seperti dimuat Reuters. 

Menurut Trump, langkah pengurangan tarif itu diberikan karena dirinya percaya Xi akan mengambil tindakan nyata untuk menghentikan peredaran fentanil, zat opioid mematikan yang menjadi penyebab utama kematian akibat overdosis di AS. 

“Saya yakin mereka benar-benar akan bertindak tegas,” kata Trump menegaskan.

Pertemuan antara kedua pemimpin itu berlangsung di sela-sela KTT Kerja Sama Ekonomi Asia-Pasifik (APEC) dan menjadi pertemuan langsung pertama mereka sejak 2019. 

Xi menyebut hubungan dua negara adidaya wajar jika sesekali mengalami gesekan. 

“Saya bersedia terus bekerja sama dengan Presiden Trump untuk membangun fondasi yang kuat bagi hubungan Tiongkok–AS,” kata Xi.

Selain pemangkasan tarif, Beijing juga sepakat melanjutkan pembelian besar-besaran kedelai dan produk pertanian dari AS.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

UPDATE

Sekjen PBB Kecewa AS Keluar dari 66 Organisasi Internasional

Jumat, 09 Januari 2026 | 16:15

Gus Yaqut Tersangka Kuota Haji, PKB: Walau Lambat, Negara Akhirnya Hadir

Jumat, 09 Januari 2026 | 16:15

Gus Yahya Tak Mau Ikut Campur Kasus Yaqut

Jumat, 09 Januari 2026 | 16:03

TCL Pamer Inovasi Teknologi Visual di CES 2026

Jumat, 09 Januari 2026 | 15:56

Orang Dekat Benarkan Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Ngadep Jokowi di Solo

Jumat, 09 Januari 2026 | 15:47

KPK Sudah Kirim Pemberitahuan Penetapan Tersangka ke Yaqut Cholil dan Gus Alex

Jumat, 09 Januari 2026 | 15:24

Komisi VIII DPR: Pelunasan BPIH 2026 Sudah 100 Persen, Tak Ada yang Tertunda

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:56

37 WNI di Venezuela Dipastikan Aman, Kemlu Siapkan Rencana Kontigensi

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:45

Pilkada Lewat DPRD Bisa Merembet Presiden Dipilih DPR RI

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:40

PP Pemuda Muhammadiyah Tak Terlibat Laporkan Pandji Pragiwaksono

Jumat, 09 Januari 2026 | 14:26

Selengkapnya