Berita

Anggota DPR RI Komisi VIII Fraksi PAN, Sigit Purnomo Said atau Pasha Ungu (Foto: Instagram Pasha Ungu)

Politik

Pasha: Santri adalah Penjaga Moral Pilar Utama Bangsa

RABU, 22 OKTOBER 2025 | 11:49 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Anggota DPR RI Komisi VIII Fraksi PAN, Sigit Purnomo Said atau Pasha Ungu, mengapresiasi dan memberikan penghormatan mendalam kepada seluruh santri di Indonesia di momentum Hari Santri Nasional 2025,

Menurutnya, santri telah berkontribusi besar terhadap pembangunan karakter bangsa dan penguatan nilai keagamaan di tengah masyarakat.

“Santri bukan hanya penjaga akidah dan moral umat, tapi juga garda terdepan dalam menjaga keutuhan bangsa. Semangat keikhlasan, disiplin, dan cinta tanah air yang tertanam di pesantren adalah nilai luhur yang harus terus dirawat,” ujar Pasha dalam keterangan resminya di Jakarta, Rabu 22 Oktober 2025. 


Menurut Pasha, santri masa kini tidak hanya dituntut menguasai ilmu agama, tetapi juga perlu memperkuat kemampuan di bidang teknologi, ekonomi, dan kepemimpinan. Ia berharap santri dapat menjadi bagian dari solusi bangsa bukan hanya dalam urusan spiritual, tapi juga sosial dan ekonomi. "Santri juga bisa menjadi penggerak ekonomi umat, inovator digital, dan pemimpin masa depan,” tegasnya.

Sebagai anggota Komisi VIII DPR RI yang bermitra dengan Kementerian Agama, Pasha juga menegaskan komitmennya untuk terus mendorong kebijakan yang memperkuat ekosistem pesantren, termasuk dalam bidang pendidikan, kesejahteraan guru, dan kemandirian ekonomi pesantren.

“PAN dan saya pribadi akan terus memperjuangkan peningkatan kualitas pendidikan pesantren serta pemberdayaan ekonomi santri agar mereka semakin mandiri dan berdaya saing,” tegasnya.

Lebih jauh, Pasha mengajak seluruh elemen bangsa untuk menjadikan semangat Hari Santri sebagai momentum memperkuat keimanan dan persatuan nasional.

“Selamat Hari Santri Nasional 2025. Jadilah santri yang tangguh, berakhlak, dan membawa cahaya untuk Indonesia,” tutupnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya