Berita

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memimpin groundbreaking 27 unit Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) dan operasional 32 SPPG yang berada di wilayah Polda Jawa Tengah (Jateng) tepatnya di SPPG Gedawang, Kecamatan Banyumanik, Kota Semarang pada Jumat, 17 Oktober 2025. (Foto: Humas Mabes Polri)

Presisi

Polda Jateng Bangun 100 SPPG Serap Ribuan Tenaga Kerja

SABTU, 18 OKTOBER 2025 | 02:28 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memimpin groundbreaking 27 unit Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) dan operasional 32 SPPG yang berada di wilayah Polda Jawa Tengah (Jateng) tepatnya di SPPG Gedawang, Kecamatan Banyumanik, Kota Semarang pada Jumat, 17 Oktober 2025.

Tak hanya itu, dengan bertambahnya 40 SPPG yang sedang dalam tahap pembangunan dan 1 SPPG yang sudah beroperasi, Polda Jateng akan segera memiliki 100 SPPG yang tersebar di seluruh Jawa Tengah.

“Pada hari ini, kita dapat bersama-sama melaksanakan peresmian 32 SPPG, 35 SPKT Polres, dan Groundbreaking 27 SPPG Jajaran Polda Jawa Tengah,” jelas Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Artanto, dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi di Jakarta.


Artanto menyebut kedatangan Kapolri bersama Astamaops Komjen Mohammad Fadil Imran, Kadivhumas Polri Irjen Sandi Nugroho, Kapusdokkes Polri Irjen Asep Hendradiana, Kasatgas MBG Irjen Nurworo Danang, Kapolda Jateng Irjen Ribut Hari Wibowo, dan Gubernur Jateng Ahmad Luthfi menjadi dukungan dan motivasi bagi Polda Jateng guna menyukseskan program MBG.

Adapun SPPG Gedawang, kata Artanto, dibangun di lahan seluas 1.535 meter persegi dengan luas bangunan 661 meter persegi yang bakal beroperasi pada 20 Oktober.

“SPPG ini kan resmi beroperasi mulai hari Senin, 20 Oktober 2025 dan akan menyalurkan program MBG kepada 4.100 penerima manfaat, serta sebagai lapangan pekerjaan bagi sejumlah 54 relawan,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Artanto menjelaskan, pihaknya lebih dulu meresmikan satu SPPG sebagai pilot project di Rejosari, Kecamatan Semarang Timur, Kota Semarang beberapa waktu lalu.

Dengan begitu, SPPG yang telah dimiliki Polda Jateng yakni sejumlah 73 unit. Adapun penerima manfaatnya yakni sebanyak 40.453 orang.

“Kami juga melaporkan kepada Bapak Kapolri bahwa hingga saat ini, jajaran Polda Jateng telah memiliki sejumlah 73 SPPG, yang terdiri dari tahap operasional 33 SPPG, tahap pembangunan 40 SPPG. Dengan jumlah sementara penerima manfaat yang sudah dilayani sebanyak 40.453 penerima manfaat, dan telah membuka lapangan pekerjaan bagi tenaga kerja sejumlah 690 relawan,” pungkas Artanto.


Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya