Berita

Menlu Sugiono di Lapangan Udara TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta, Selasa, 14 Oktober 2025 (Foto: RMOL/Hani Fatunnisa)

Dunia

Menlu Bantah Isu Info Bocor Jadi Alasan Prabowo Batal ke Israel

SELASA, 14 OKTOBER 2025 | 17:35 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Menteri Luar Negeri (Menlu) Sugiono menegaskan bahwa Presiden Prabowo Subianto tidak pernah berencana mengunjungi Israel usai menghadiri KTT Perdamaian Gaza di Mesir.

Pernyataan tersebut disampaikan menyusul pemberitaan lanjutan media Israel yang mengklaim Presiden Prabowo batal berkunjung ke Israel karena “marah” atas bocornya rencana kunjungan tersebut. 

Menlu menilai isu itu tidak berdasar, sebab agenda Presiden di Mesir sudah padat dan jelas terjadwal. 


“Tidak ada marah-marah, tidak ada juga rencana ke sana. Kemarin kita semua fokus di acara penandatanganan perjanjian perdamaian yang prosesnya cukup panjang, mulai dari jam 2 siang dan baru selesai sekitar jam 6 atau 7 malam,” jelasnya di Lapangan Udara TNI AU Halim Perdanakusuma Jakarta, Selasa, 14 Oktober 2025. 

Saat ditanya apakah sejak awal memang tidak ada rencana perjalanan ke Israel, Sugiono menjawab tegas, “Tidak.”

Ia menambahkan, kepulangan Presiden ke Indonesia sesuai jadwal merupakan bukti tidak adanya agenda tersembunyi. 

“Ini buktinya kita pulang hari ini ya kan,” ucapnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya