Berita

Menlu RI Sugiono dan Menlu Korea Utara Choe Son Hui (Foto: Kemlu RI)

Dunia

Menlu RI-Korut Teken MoU Penguatan Hubungan Bilateral di Pyongyang

MINGGU, 12 OKTOBER 2025 | 12:41 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Menteri Luar Negeri (Kemlu) RI Sugiono melakukan kunjungan resmi ke Pyongyang, Korea Utara pada Sabtu, 11 Oktober 2025. 

Kunjungan dilakukan atas undangan Menlu Korea Utara, Choe Son Hui, dan menjadi kunjungan pertama Menlu Indonesia ke Pyongyang dalam 12 tahun terakhir.

Menlu Sugiono dan Choe Son Hui bertukar pandangan mengenai hubungan persahabatan panjang antara Indonesia dan Korea Utara. . 


Keduanya membahas berbagai peluang untuk memperkuat kerja sama di masa depan serta menjajaki bidang kolaborasi baru yang saling menguntungkan.

“Kedua pihak sepakat untuk menjajaki bidang-bidang kerja sama baru yang saling menguntungkan,” ungkap laporan Kementerian Luar Negeri RI. 

Sebagai langkah konkret, kedua Menteri Luar Negeri menandatangani Pembaruan Nota Kesepahaman (MoU) tentang Pembentukan Konsultasi Bilateral. 

MoU akan menjadi wadah untuk memperluas potensi kerja sama di berbagai sektor, mulai dari politik, sosial-budaya, teknis, hingga olahraga. Juga menjadi penegasan kembali atas persahabatan yang telah berlangsung lebih dari enam dekade.

Lebih lanjut, Sugiono menegaskan kesiapan Indonesia untuk memfasilitasi keterlibatan lebih erat antara Korea Utara dan Perhimpunan Bangsa-Bangsa Asia Tenggara (ASEAN).

Selain agenda resmi, pada malam sebelumnya Menlu Sugiono turut menghadiri perayaan 80 tahun Partai Pekerja Korea atas undangan Pemerintah Korea Utara. 

Kunjungan Menlu Sugiono ke Pyongyang menjadi momentum penting dalam memperkuat diplomasi Indonesia dengan Korea Utara. Terakhir kali Menlu Indonesia berkunjung ke Pyongyang adalah pada tahun 2013.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya