Berita

Ilustrasi (Foto: RMOL/Reni Erina)

Bisnis

Kesepakatan Chip AI Dorong Lonjakan Saham Wall Street

SELASA, 07 OKTOBER 2025 | 09:46 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Saham-saham di Wall Street ditutup menguat, dipimpin oleh S&P 500 dan Nasdaq yang mencetak rekor penutupan tertinggi. 

Kenaikan terutama didorong oleh saham teknologi, setelah AMD mengumumkan akan memasok chip AI ke OpenAI dalam kesepakatan bernilai puluhan miliar dolar per tahun. Kesepakatan itu juga memberi OpenAI opsi untuk membeli hingga 10 persen saham AMD. Saham AMD pu melonjak 23,7 persen, sementara Indeks Philadelphia Semiconductor naik 2,9 persen.

Reuters melaporkan, pada penutupan perdagangan Senin, 6 Oktober 2025, indeks Dow Jones turun 63,31 poin atau 0,14 persen menjadi 46.694,97. S&P 500 naik 24,49 poin atau 0,36 persen menjadi 6.740,28, dan Nasdaq Composite menguat 161,16 poin atau 0,71 persen menjadi 22.941,67. 


Saham Tesla melejit 5,5 persen. Sebaliknya, Starbucks merosot 5,0 persen usai TD Cowen memangkas target harga karena pelemahan pasar tenaga kerja yang memengaruhi konsumen muda.
Saham Comerica melonjak 13,7 persen setelah Fifth Third mengumumkan akuisisi senilai 10,9 miliar Dola AS dalam bentuk saham, sementara Verizon anjlok 5,1 persen setelah menunjuk mantan CEO PayPal Dan Schulman sebagai kepala eksekutif baru.

Dari 11 sektor utama S&P 500, sektor konsumen diskresioner memimpin kenaikan, sedangkan sektor properti mencatat penurunan terbesar.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya