Berita

Press conference empat pameran yang digelar Krista Exhibitions di Hotel Gran Melia, Kuningan, Jakarta Selatan. (Foto: Dokumentasi Krista Exhibitions)

Bisnis

Empat Pameran Internasional Targetkan Transaksi Rp6 Triliun

MINGGU, 05 OKTOBER 2025 | 06:30 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Krista Exhibitions menghadirkan rangkaian empat pameran internasional berskala besar untuk sektor makanan, minuman, kemasan, percetakan, serta teknologi audio-visual.

CEO Krista Exhibitions, Daud D. Salim, optimistis penyelenggaraan empat pameran yang berlangsung di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat pada tahun ini mampu mendorong transaksi hingga Rp5-6 triliun, sekaligus menjadi akselerator kolaborasi dan investasi lintas industri.

"Seluruh pameran dapat diikuti secara gratis melalui registrasi online resmi di situs Krista Exhibitions hingga batas waktu tertentu," kata Daud melalui siaran persnya di Jakarta, Minggu 5 Oktober 2025.


Empat pameran yang akan digelar tersebut yakni: ALLPrint Indonesia 2025 (8-11 Oktober 2025) akan menampilkan transformasi industri percetakan menuju digital printing, kemasan, dan grafis modern. Lebih dari 500 peserta dari 20 negara ikut serta, dengan target 60.000 pengunjung.

Kedua, PRO AVL Indonesia 2025 (9-11 Oktober 2025) fokus pada teknologi audio-visual, lighting, dan entertainment untuk HORECA & MICE. Dihadiri 60 peserta dari 10 negara, acara ini juga menampilkan kompetisi musik “SOUND OUT LOUD” dengan juri seperti Titi DJ dan sejumlah pakar musik.

Ketiga, ALLPack Indonesia 2025 (21-24 Oktober 2025) menjadi pameran terbesar di bidang pengemasan dan teknologi pengolahan, melibatkan 1.500 peserta dari lebih 30 negara dengan target 75.000 pengunjung.

Terakhir, SIAL InterFOOD 2025 (12-15 November 2025) akan menjadi puncak acara dengan 1.500 exhibitor dari 30 negara dan target 90.000 pengunjung, menghadirkan inovasi dan tren global industri makanan dan minuman.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya