Berita

Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung. (Foto: PPID DKI Jakarta)

Nusantara

Peringatan BRIN soal Pulau Tenggelam jadi Alarm Keras Buat Pramono

MINGGU, 21 SEPTEMBER 2025 | 01:17 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Peringatan dari Pusat Riset Oseanografi Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) terkait potensi tenggelamnya 29 pulau di Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu, tidak boleh dianggap remeh.

Demikian disampaikan mantan Ketua FKDM Provinsi DKI Jakarta Tobaristani melalui keterangan elektronik di Jakarta, Sabtu, 20 September 2025.

“Peringatan BRIN tersebut merupakan alarm keras bagi Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung dan Wagub Rano Karno untuk mengambil langkah-langkah ataupun upaya konkret, agar pulau-pulau berpenduduk serta ekosistem lainnya tidak hilang,” ujar Toba.


Ia juga memberikan sejumlah usulan untuk mempertahankan pulau-pulau di Kepulauan Seribu agar tidak hilang atau tenggelam.

"Kepulauan Seribu perlu membentuk Badan Mangrove yang mengurusi mangrove semua pulau agar terhindar dari potensi tenggelam," kata Direktur Lembaga Pemberdayaan Masyarakat untuk Demokrasi dan Keadilan tersebut.   

Toba juga mendorong Pramono agar memerintahkan Bupati Kepulauan Seribu Muhammad Fadjar Churniawan agar menyiapkan relawan mangrove se-Kepulauan Seribu masing-masing 100 orang untuk setiap pulau.

"Relawan bekerja mengurusi mangrove sekaligus menjaga pesisir pantai agar pulau tidak tenggelam," pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya