Berita

Ketua DPRD Kabupaten Labuhanbatu, Arjan Priadi Ritonga. (Foto: Fokuspost.com)

Nusantara

Ketua DPRD Labuhanbatu Tuai Apresiasi Usai Redam Demo Mahasiswa

RABU, 03 SEPTEMBER 2025 | 04:43 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Ketua DPRD Kabupaten Labuhanbatu, Arjan Priadi Ritonga, menemui langsung mahasiswa yang menggelar aksi di Gedung DPRD Labuhanbatu beberapa waktu lalu.

Terkait itu, Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Labuhanbatu (Himlab) Raya Jakarta, M. Iqbal Husein mengapresiasi sikap pemberani Ketua DPRD. 

“Kami sangat mengapresiasi langkah Pak Ogol (panggilan akrab Arjan Priadi) yang bersedia menemui langsung mahasiswa. Ini bukan hanya soal mendengarkan aspirasi, tapi juga bentuk nyata dari komunikasi dua arah antara legislatif dan generasi muda. Semoga ini menjadi contoh bagi seluruh pejabat publik di Labuhanbatu,” kata Iqbal dalam pesan elektronik kepada redaksi di Jakarta, Selasa 2 September 2025.


Ia menegaskan bahwa Himlab Raya Jakarta akan terus mengawal kebijakan eksekutif maupun legislatif. 

“Kami berharap DPRD semakin terbuka terhadap kritik dan masukan masyarakat,” pungkasnya.

Dalam aksinya, mahasiswa Labuhanbatu menyampaikan sejumlah tuntutan, di antaranya mendesak DPRD bersama masyarakat mendorong Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR menindak anggota yang dianggap bertanggung jawab atas kerusuhan, menolak tunjangan fantastis DPR, serta segera mengesahkan undang-undang perampasan aset.

Selain itu, mereka juga meminta presiden membebaskan demonstran yang ditahan sejak 25 Agustus 2025, mencopot Kapolri dan Kapolda Sumatera Utara, serta mendorong DPRD Labuhanbatu mempublikasikan capaian kerja dan hasil pengawasan terhadap Pemkab.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya