Berita

Presiden RI Prabowo Subianto dan Menteri Dalam Negeri Prancis, Bruno Retailleau di Bandara Orly, Paris, Minggu, 13 Juli 2025/Sekretariat Presiden RI

Dunia

Prabowo Tiba di Paris untuk Hadiri Perayaan Bastille Day

SENIN, 14 JULI 2025 | 14:32 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Presiden RI Prabowo Subianto tiba di Paris pada Minggu, 13 Juli 2025, pukul 18.35 waktu setempat, setelah menempuh penerbangan langsung dari Brussel, Belgia.

Kehadiran Presiden Prabowo di ibu kota Prancis ini merupakan kelanjutan dari rangkaian lawatan diplomatiknya di Eropa, usai menuntaskan sejumlah agenda strategis di Brussel, termasuk pertemuan bilateral dengan Pejabat Uni Eropa dan Raja Belgia.

Setibanya di Bandara Orly, Paris, Kepala Negara disambut secara resmi oleh Menteri Dalam Negeri Prancis, Bruno Retailleau, dan Duta Besar Prancis untuk Indonesia, Fabien Penone. 


Turut menyambut pula Duta Besar Luar Biasa dan Berkuasa Penuh Republik Indonesia untuk Prancis, Muhammad Oemar, serta Atase Pertahanan KBRI Paris, Marsma TNI Anang Surdwiyono.

Prabowo tampak berjalan berdampingan dengan Menteri Dalam Negeri Prancis melewati barisan pasukan jajar kehormatan yang terdiri dari 20 personel militer. 

Momen tersebut berlangsung dengan khidmat, mencerminkan nuansa resmi dan penghormatan tinggi dari pemerintah Prancis atas kunjungan pemimpin tertinggi Indonesia.

Langkah Presiden dan Menteri Retailleau menyusuri barisan kehormatan tidak hanya menjadi simbol tata protokoler diplomatik, tetapi juga menegaskan eratnya hubungan bilateral antara Indonesia dan Prancis. 

Usai penyambutan, Prabowo langsung bertolak menuju hotel tempatnya bermalam selama kunjungan di Paris. 

Di Paris, Prabowo dijadwalkan menghadiri upacara peringatan Hari Nasional Prancis atau Bastille Day, yang akan digelar pada Senin, 14 Juli 2025. Dalam acara prestisius tersebut, Presiden Prabowo hadir sebagai tamu kehormatan negara.

Bastille Day, yang diperingati setiap tahun, merupakan momen penting dalam sejarah Prancis dan dikenal luas sebagai simbol kebebasan serta revolusi. 

Kehadiran Presiden Prabowo dalam perayaan ini menandai penguatan hubungan diplomatik kedua negara, serta komitmen Indonesia dalam memperluas kerja sama strategis dengan negara-negara mitra utama di Eropa.

Dalam penerbangan dari Brussel ke Paris, Presiden Prabowo turut didampingi oleh Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala BKPM, Rosan Roeslani, serta Sekretaris Kabinet, Teddy Indra Wijaya.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

Ketum PDIP Tinjau Kantor Baru Megawati Institute

Selasa, 20 Januari 2026 | 22:14

Polisi Bongkar Jaringan Senpi Ilegal Dipakai Begal, Dijual di Facebook Hingga Tokopedia

Selasa, 20 Januari 2026 | 22:09

Bupati Sudewo dan Tiga Kades Kajen Resmi Ditahan, Digiring ke Rutan Pakai Rompi Oranye

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:53

Wapres Gibran Blusukan ke Pasar Borong Daun Bawang

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:48

Istana Rayakan Prestasi Timnas Maroko sebagai Runner-Up Piala Afrika 2025

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:32

Polisi Sudah Periksa 10 Saksi dan Ahli Terkait Pelaporan Pandji Pragiwaksono

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:29

Komisi II Hanya Fokus Revisi UU Pemilu, Bukan Pilkada

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:22

Thomas Djiwandono Mundur dari Gerindra Usai Dicalonkan Jadi Deputi Gubernur BI

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:10

Bupati Pati Sudewo dan Tiga Kades Patok Harga hingga Rp225 Juta per Jabatan Perangkat Desa

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:00

Daftar 28 Perusahaan Sumatera yang Izinnya Dicabut Prabowo

Selasa, 20 Januari 2026 | 20:56

Selengkapnya