Berita

Agen BRILink/Ist

Bisnis

Jadi Ujung Tombak, Jangkauan AgenBRILink Tembus 67 Ribu Desa

JUMAT, 11 JULI 2025 | 23:16 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

AgenBRILink telah menjadi ujung tombak transformasi layanan keuangan PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk hingga ke pelosok negeri.

AgenBRILink punya jaringan layanan keuangan hingga ke masyarakat yang belum terlayani secara optimal, termasuk di wilayah terdepan, terluar, dan tertinggal (3T).

Tercatat, sepanjang Januari hingga Mei 2025, layanan ini membukukan 443 juta transaksi, didukung 1,19 juta agen di 67.013 desa di seluruh Indonesia untuk menyediakan transaksi tarik tunai, transfer, hingga pembayaran tagihan.


AgenBRILink tercatat menyumbang pendapatan non-bunga (fee based income) sebesar Rp643 miliar bagi BRI selama periode tersebut.

Direktur Utama BRI, Hery Gunardi memastikan akan terus memperkaya fitur layanan AgenBRILink agar bisa memberi beragam solusi keuangan kepada masyarakat.

"Selain tarik tunai, transfer, pembayaran tagihan juga bisa melayani pembelian asuransi mikro, setoran pinjaman, layanan referral pembukaan rekening tabungan dan layanan mikrofinansial lainnya,” ujar Hery, Jumat, 11 Juli 2025.

Melalui strategi matang dan eksekusi yang konsisten, BRI optimistis AgenBRILink dapat menciptakan peluang usaha bagi masyarakat setempat.

Bahkan, ke depan AgenBRILink akan terus menjadi penggerak ekonomi daerah sekaligus mendorong literasi dan inklusi keuangan di seluruh Indonesia.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

Trump Ancam Kenakan Tarif 25 Persen ke Delapan Negara Eropa

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:48

Arsitektur Hukum Pilkada Sudah Semakin Terlembaga

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:40

Serpihan Badan Pesawat ATR 42-500 Berhasil Ditemukan

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:08

Rekonstruksi Kontrol Yudisial atas Diskresi Penegak Hukum

Minggu, 18 Januari 2026 | 09:00

KAI Commuter Rekayasa Pola Operasi Imbas Genangan di Kampung Bandan

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:51

Seluruh Sumber Daya Harus Dikerahkan Cari Pesawat ATR yang Hilang Kontak

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:45

Tujuh Kali Menang Pilpres, Museveni Lanjutkan Dominasi Kekuasaan di Uganda

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:20

Belasan RT dan Ruas Jalan di Jakarta Terendam Banjir

Minggu, 18 Januari 2026 | 08:13

Ongkos Pilkada Langsung Tak Sebesar MBG

Minggu, 18 Januari 2026 | 07:50

Delik Hukum Pandji Tak Perlu Dicari-cari

Minggu, 18 Januari 2026 | 07:45

Selengkapnya