Berita

Anggota Komisi I DPR RI, Amelia Anggraini/Ist

Politik

Calon Dubes Bawa Martabat Bangsa di Kancah Internasional

RABU, 09 JULI 2025 | 08:40 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Sebanyak 24 calon duta besar (dubes) telah selesai menjalani fit and proper test atau uji kelayakan dan kepatutan di Komisi I DPR RI.

Anggota Komisi I DPR RI, Amelia Anggraini, mengatakan, penempatan dubes tidak boleh semata-mata menjadi bentuk apresiasi politik.

Calon Dubes harus memiliki integritas, rekam jejak dan pengalaman internasional, dalam menghadapi tantangan diplomasi kontemporer, termasuk isu-isu strategis seperti ekonomi digital, perlindungan WNI, keamanan kawasan, dan diplomasi budaya.


“Harus dipastikan bahwa hanya calon yang memiliki kapasitas, dedikasi, dan integritas tinggi yang layak mewakili Indonesia di kancah global,” tegasnya seperti dikutip redaksi, Rabu, 9 Juli 2025.

Amelia memastikan proses uji kelayakan dan kepatutan mengedepankan transparansi. Prinsip meritokrasi, akuntabilitas internal, dan profesionalisme tetap menjadi pedoman utama.

“Setiap calon harus menunjukkan kompetensi diplomatik, pemahaman geopolitik, serta visi strategis dalam memperjuangkan kepentingan nasional,” imbuhnya.

Ia juga berharap proses itu dapat berjalan cepat karena beberapa pos dubes sudah kosong bertahun-tahun. Proses yang efisien dan tepat waktu akan mendorong percepatan penugasan di berbagai pos perwakilan strategis yang hingga kini masih kosong.

“Para calon duta besar ini bukan hanya mewakili pemerintah, tetapi yang lebih utama adalah membawa nama baik dan martabat bangsa Indonesia di dunia internasional,” tandas Amelia.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

Pernyataan Eggi Sebut Akhlak Jokowi Baik jadi Bulan-bulanan Warganet

Selasa, 20 Januari 2026 | 01:40

Senyum Walikota Madiun

Selasa, 20 Januari 2026 | 01:19

Rapim Kemhan-TNI 2026 Tekankan Sishankamrata sebagai Kekuatan

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:55

Legislator PKS Dorong Penyaluran KUR Pekerja Migran Tepat Waktu

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:35

Digiring ke Gedung KPK, Walikota Madiun Malah Minta Didoakan

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:20

Bencana Menerjang, BUMN Datang

Senin, 19 Januari 2026 | 23:55

Polisi Bongkar Clandestine Lab Tembakau Sintetis Senilai Rp2 Miliar

Senin, 19 Januari 2026 | 23:37

Mantan Jubir KPK Ali Fikri Raih Gelar Doktor Hukum Unair

Senin, 19 Januari 2026 | 23:11

Napi Bebas Pakai Gawai di Lapas Bukan Kelalaian Biasa

Senin, 19 Januari 2026 | 23:02

Walikota Madiun Maidi Dkk Tiba di Gedung KPK, Sebagian Lewat Belakang

Senin, 19 Januari 2026 | 22:46

Selengkapnya