Berita

Presiden RI Prabowo Subianto menyaksikan defile HUT ke-79 Bhayangkara di Monas, Jakarta pada Selasa, 1 Juli 2025/RMOL

Politik

Prabowo Peringatkan Polisi: Jangan Mau Dirusak Siapapun

SELASA, 01 JULI 2025 | 10:09 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Presiden Prabowo Subianto mengingatkan jajaran Kepolisian Republik Indonesia (Polri) agar tetap waspada terhadap berbagai upaya pelemahan dari pihak-pihak yang ingin merusak institusi penegak hukum. 

Peringatan itu disampaikan Prabowo saat memimpin upacara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Bhayangkara yang digelar di pelataran Monumen Nasional (Monas), Jakarta, Selasa, 1 Juli 2025.

Dalam pidatonya, Prabowo menegaskan bahwa aparat kepolisian akan selalu menjadi sasaran serangan oleh pihak-pihak tertentu. Ia menekankan pentingnya ketangguhan dan keteguhan moral seluruh anggota Polri dalam menjalankan tugas negara.


"Saudara-saudara polisi akan selalu menjadi sasaran. Mereka akan selalu merusak kepolisian kita. Mereka dengan segala cara berusaha melemahkan jiwa pengabdian saudara-saudara. Karena itu saya berharap, kepolisian sekarang ini akan sungguh-sungguh tangguh, kuat. Jangan mau dirusak oleh siapapun," tegas Prabowo.

Prabowo juga menyinggung kondisi Indonesia sebagai negara kaya yang kerap menjadi incaran kekuatan luar. Dalam konteks ini, Polri memiliki peran vital sebagai pelindung kekayaan nasional.

"Bangsa kita bangsa kaya. Karena kekayaan kita, kita selalu diganggu. Dan itu adalah hal yang wajar di dunia ini. Yang kuat akan menindas yang lemah. Dan Indonesia tidak mau ditindas. Indonesia tidak mau jadi lemah. Untuk itu, kepolisian harus menjadi unsur yang sangat penting dalam menjaga kekayaan bangsa dan rakyat kita," ujarnya.

Prabowo turut mengapresiasi langkah konkret kepolisian yang saat ini dinilainya semakin dekat dengan rakyat dan berperan aktif dalam pembangunan nasional, khususnya dalam meningkatkan produksi pangan.

"Saya melihat dan menyaksikan kepolisian kita sekarang sungguh-sungguh turun ke rakyat. Saya melihat sekarang kepolisian mengambil inisiatif, mengambil peran, terjun ke rakyat, bekerja di tengah rakyat, membantu meningkatkan produksi pangan bangsa kita. Untuk itu saya ucapkan terima kasih sebesar-besarnya," kata Prabowo.

Ia juga mengingatkan bahwa karakter polisi Indonesia harus berbeda dari polisi di negara maju. Polisi Tanah Air harus hadir di tengah masyarakat dan merasakan denyut kehidupan rakyat.

"Polisi Indonesia tidak boleh seperti polisi negara yang sudah kaya dan maju. Polisi Indonesia harus di tengah-tengah rakyat. Harus merasakan penderitaan rakyat, merasakan kesulitan rakyat, mendengar jeritan hati rakyat," ungkapnya.

Upacara peringatan HUT Bhayangkara ke-79 berlangsung khidmat dan meriah, dihadiri jajaran tinggi Polri, TNI, dan sejumlah pejabat negara. 

Atraksi pasukan, parade budaya, hingga demonstrasi keterampilan anggota Polri turut memeriahkan momen tahunan tersebut.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

Ketum PDIP Tinjau Kantor Baru Megawati Institute

Selasa, 20 Januari 2026 | 22:14

Polisi Bongkar Jaringan Senpi Ilegal Dipakai Begal, Dijual di Facebook Hingga Tokopedia

Selasa, 20 Januari 2026 | 22:09

Bupati Sudewo dan Tiga Kades Kajen Resmi Ditahan, Digiring ke Rutan Pakai Rompi Oranye

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:53

Wapres Gibran Blusukan ke Pasar Borong Daun Bawang

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:48

Istana Rayakan Prestasi Timnas Maroko sebagai Runner-Up Piala Afrika 2025

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:32

Polisi Sudah Periksa 10 Saksi dan Ahli Terkait Pelaporan Pandji Pragiwaksono

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:29

Komisi II Hanya Fokus Revisi UU Pemilu, Bukan Pilkada

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:22

Thomas Djiwandono Mundur dari Gerindra Usai Dicalonkan Jadi Deputi Gubernur BI

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:10

Bupati Pati Sudewo dan Tiga Kades Patok Harga hingga Rp225 Juta per Jabatan Perangkat Desa

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:00

Daftar 28 Perusahaan Sumatera yang Izinnya Dicabut Prabowo

Selasa, 20 Januari 2026 | 20:56

Selengkapnya