Berita

Indonesia Maritime Week (IMW) 2025 dihadiri belasan ribu pengunjung dari 36 negara/Ist

Bisnis

Dihadiri 36 Negara, IMW 2025 Sukses Jadi Magnet Global

RABU, 11 JUNI 2025 | 01:20 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Indonesia Maritime Week (IMW) 2025 sukses mencetak sejumlah prestasi. Sebagai gelaran dan pameran industri maritim yang pertama kali berlangsung di Indonesia, acara ini berhasil mendatangkan belasan ribu pengunjung dari 36 negara yang terdata berpartisipasi. 

"Pekan Maritim Indonesia pertama ini menghubungkan tiga topik utama dengan semua agenda dalam organisasi mulai dari konektivitas, keberlanjutan dan dekarbonisasi," kata Sekretaris Jenderal International Maritime Organization (IMO) Arsenio Dominguez dalam keterangan tertulis yang diterima redaksi, Selasa 10 Juni 2025. 

Ia berharap penyelenggaraan IMW 2025 pada 26 hingga 28 Mei di JCC, Jakarta, mampu menjawab berbagai persoalan di sektor maritim. Mengingat acara ini dapat membentuk kemitraan luas dengan pemangku kepentingan di sektor maritim, sehingga mendorong terciptanya inovasi teknologi yang bisa meningkatkan efisiensi, hingga konektivitas. 


Menghadirkan sebanyak 56 pembicara dari industri maritim global dengan 10 panel diskusi besar dan 15 sesi breakout, IMW 2025 membahas topik-topik terkini seputar dunia maritim. 

Salah satu topik yang menjadi sorotan di IMW 2025 adalah tentangan pengembangan pelabuhan di kawasan Indonesia timur. Keinginan menjadikan pelabuhan di Makassar sebagai hub ekspor utama di Indonesia Timur. 

Lebih lanjut, ajang IMW 2025 mencatatkan empat penandatangan nota kesepahaman (MoU) yang melibatkan berbagai perusahaan, regulator, dan NGO. Membuktikan IMW 2025 sebagai wadah yang efektif untuk membangun masa depan industri maritim. 

Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Laut Kementerian Perhubungan RI Budi Mantoro, mengapresiasi gelaran IMW 2025 yang turut mendukung perkembangan industri maritim Indonesia melalui penyediaan ruang dialog strategis dan kolaborasi lintas pemangku kepentingan. 

"IMW 2025 bukan sekadar pertemuan, melainkan wadah kolaborasi, inovasi, dan komitmen. Selama tiga hari, kita menyaksikan pertukaran pengetahuan dan standar kemitraan di sektor maritim, baik domestik maupun internasional,” ujar Budi. 

Ketua DPP Indonesian Shipowners' Association (INSA) Carmelita Hartoto mengungkapkan apresiasinya atas antusiasme tinggi dari publik terhadap kegiatan IMW 2025.

“Kami bangga bahwa IMW 2025 berhasil menjadi katalis untuk menciptakan kesempatan baru bagi industri maritim kita," kata Carmelita.



Populer

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Jokowi Sulit Mengelak dari Tuduhan Ijazah Palsu

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:15

UPDATE

Hamas Sepakat Lucuti Senjata dengan Syarat

Jumat, 23 Januari 2026 | 10:15

DPR Mulai RDPU Calon Deputi Gubernur Bank Indonesia

Jumat, 23 Januari 2026 | 10:09

Megawati Rayakan Ultah ke-79 di Istana Batu Tulis

Jumat, 23 Januari 2026 | 10:02

Iran Tuding Media Barat Rekayasa Angka Korban Protes demi Tekan Teheran

Jumat, 23 Januari 2026 | 10:02

IHSG Rebound; Rupiah Menguat ke Rp16.846 per Dolar AS

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:59

Gaya Top Gun Macron di Davos Bikin Saham Produsen Kacamata iVision Melonjak

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:47

Sekolah di Jakarta Terapkan PJJ Akibat Cuaca Ekstrem

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:42

Ini Respons DPP Partai Ummat Pascaputusan PTUN dan PN Jaksel

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:34

Purbaya Siapkan Perombakan Besar di Ditjen Pajak demi Pulihkan Kepercayaan Publik

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:29

Menlu Sugiono: Board of Peace Langkah Konkret Wujudkan Perdamaian Gaza

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:17

Selengkapnya