Berita

Tom Cruise/Net

Hiburan

Berkat Pesona Tom Cruise, Pendapatan Film Mission Impossible Tembus Rp5,7 Triliun

KAMIS, 05 JUNI 2025 | 16:00 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Kembalinya Tom Cruise sebagai Ethan Hunt dalam Mission: Impossible  - The Final Reckoning sukses besar dan membawa waralaba ini mencapai tonggak sejarah di box office.

Dikutip dari Screen Rant, Kamis, 5 Juni 2025, film kedelapan dari seri Mission: Impossible ini berhasil meraup lebih dari 125 juta Dolar AS (sekitar Rp2 triliun) di dalam negeri hanya dalam waktu kurang dari tiga minggu.

Menurut Box Office Mojo, total pendapatan film ini di seluruh dunia sejauh ini mencapai 356,3 juta Dolar AS (sekitar Rp5,7 triliun). Angka tersebut terdiri dari 125,1 juta Dolar AS (sekitar Rp2 triliun) dari Amerika Serikat, dan tambahan 231,2 juta Dolar AS (sekitar Rp3,7 triliun) dari pasar internasional.


Film ini berlatar setelah peristiwa Dead Reckoning, dan bercerita tentang Ethan serta tim IMF-nya yang berlomba menghentikan “Entity” dalam salah satu misi paling berbahaya yang pernah mereka jalani.

Kesuksesan The Final Reckoning menunjukkan bahwa waralaba Mission: Impossible masih sangat diminati, bahkan di luar tren film-film superhero.

Meski belum balik modal karena biaya produksinya yang sangat besar - diperkirakan mencapai 400 juta Dolar AS (sekitar Rp6,4 triliun) - film ini tetap menunjukkan bahwa Tom Cruise masih mampu menarik banyak penonton, bahkan hampir 30 tahun sejak film pertamanya dirilis.

Di tanah air, film Mission: Impossible - The Final Reckoning resmi tayang sejak 21 Mei 2025.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

UPDATE

Dana Asing Banjiri RI Rp2,43 Triliun di Akhir 2025

Sabtu, 03 Januari 2026 | 10:09

Pelaku Pasar Minyak Khawatirkan Pasokan Berlebih

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:48

Polisi Selidiki Kematian Tiga Orang di Rumah Kontrakan Warakas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:41

Kilau Emas Dunia Siap Tembus Level Psikologis Baru

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:19

Legislator Gerindra Dukung Pemanfaatan Kayu Hanyut Pascabanjir Sumatera

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:02

Korban Tewas Kecelakaan Lalu Lintas Tahun Baru di Thailand Tembus 145 Orang

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:51

Rekor Baru! BP Tapera Salurkan FLPP Tertinggi Sepanjang Sejarah di 2025

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:40

Wall Street Variatif di Awal 2026

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:23

Dolar AS Bangkit di Awal 2026, Akhiri Tren Pelemahan Beruntun

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:12

Iran Ancam Akan Targetkan Pangkalan AS di Timur Tengah Jika Ikut Campur Soal Demo

Sabtu, 03 Januari 2026 | 07:59

Selengkapnya