Berita

Presiden Partai Buruh Said Iqbal/RMOL

Politik

Demo Buruh dan Pensiunan Pos Indonesia Besok Batal!

SENIN, 02 JUNI 2025 | 21:42 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Rencana unjuk rasa buruh dan pensiunan PT Pos Indonesia di kawasan Patung Arjuna Wiwaha atau Patung Kuda dan gedung DPR Jakarta pada Selasa, 3 Juni 2025 besok dibatalkan.

Keputusan ini diambil setelah tercapai kesepahaman antara Koalisi Serikat Pekerja - Partai Buruh (KSP-PB), pemerintah, dan DPR untuk membahas empat tuntutan utama buruh dalam pertemuan bersama.

Presiden Partai Buruh yang juga Presiden KSPI, Said Iqbal menyatakan, perundingan akan dilakukan bersama berbagai pihak pada Kamis, 5 Juni 2025.


"Dengan demikian, aksi ribuan buruh pada tanggal 3 Juni 2025 resmi dibatalkan," tegas Said Iqbal, Senin, 2 Juni 2025.

Sebelumnya ada empat tuntutan yang disuarakan KSP-PB, meliputi penolakan terhadap penghapusan sumbangan dan tunjangan pensiunan PT Pos Indonesia.

Lalu pengangkatan mitra pos menjadi karyawan langsung PT Pos Indonesia, penolakan kenaikan iuran dan penerapan Kelas Rawat Inap Standar (KRIS) BPJS Kesehatan, penghentian pemutusan hubungan kerja (PHK), dan penghapusan sistem outsourcing.

Isu pensiunan dan mitra pos akan dibahas langsung dengan Menteri BUMN dan pimpinan Danantara pada 5 Juni 2025. Sementara dua tuntutan lainnya akan dibicarakan bersama pimpinan KSP-PB, pemerintah, dan DPR.

"Kami berharap diskusi dan perundingan pada 5 Juni mendatang dapat menghasilkan kesepakatan yang berpihak pada pekerja, khususnya terkait pensiunan dan Mitra PT Pos Indonesia," pungkas Said Iqbal.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

Kasus Hogi Minaya Dihentikan, Komisi Hukum DPR: Tak Penuhi Unsur Pidana

Rabu, 28 Januari 2026 | 17:07

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

KPK Amankan Dokumen dan BBE saat Geledah Kantor Dinas Perkim Pemkot Madiun

Rabu, 28 Januari 2026 | 11:15

UPDATE

DPR Minta TVRI Maksimalkan Siaran Piala Dunia hingga Pelosok Negeri

Jumat, 30 Januari 2026 | 12:12

Budisatrio Dinilai Tepat Gantikan Sugiono di Kementerian Luar Negeri

Jumat, 30 Januari 2026 | 11:53

KPK Kembali Periksa Lima Pejabat Pemkab Bekasi Terkait Kasus Suap Ijon Bupati Ade Kuswara

Jumat, 30 Januari 2026 | 11:47

Trump: Putin Setuju Tahan Serangan ke Ukraina Selama Musim Dingin Ekstrem

Jumat, 30 Januari 2026 | 11:29

Lonjakan Harga Emas Diprediksi Tembus Rp4,2 Juta Akhir Tahun

Jumat, 30 Januari 2026 | 11:16

Pasar Minyak Masih Bergejolak Tanggapi Rencana AS Serang Iran

Jumat, 30 Januari 2026 | 11:08

Bawang Putih Impor Bakal Masuk Pasar, Kemendag Targetkan Harga Jinak Sebelum Ramadan

Jumat, 30 Januari 2026 | 10:50

Saham Nokia Anjlok, Ketua Dewan Komisaris Mengundurkan Diri

Jumat, 30 Januari 2026 | 10:20

Buntut Kasus Hogi Minaya, Kapolresta Sleman Dinonaktifkan

Jumat, 30 Januari 2026 | 10:01

Rapat Pleno Tetapkan Gus Yahya Kembali Pimpin NU

Jumat, 30 Januari 2026 | 10:01

Selengkapnya