Berita

Ketua Pelaksana Harian Satgas Percepatan Pembentukan Kopdes Merah Putih, Ferry Juliantono/ist

Politik

Wamenkop Ferry: 70 Ribu Kopdes Merah Putih Terbentuk Melalui Musdesus

JUMAT, 30 MEI 2025 | 16:43 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Kementerian Koperasi (Kemenkop) terus menggencarkan pembentukan Koperasi Desa/Kelurahan (Kopdes) Merah Putih di berbagai wilayah di Indonesia.

Salah satu yang dilakukan Kemenkop adalah pembentukan Kopdes melalui musyawarah desa khusus (Musdesus).

"Saat ini, sudah ada 70 ribu Kopdes Merah Putih terbentuk melalui Musdesus," kata Wakil Menteri Koperasi Ferry Juliantono, Jumat, 30 Mei 2025.


Ketua Pelaksana Harian Satgas Percepatan Pembentukan Kopdes Merah Putih ini melanjutkan, dinamika pembentukan Kopdes cukup cepat dengan melibatkan Musdesus.

Hal ini menjadi bukti masyarakat, khususnya di pedesaan merespons positif kebijakan Presiden Prabowo Subianto yang menekankan adanya perputaran uang, pembukaan lapangan pekerjaan, dan penyediaan barang pokok dan kesehatan dengan harga lebih terjangkau di pedesaan.

Ferry berharap, program Kopdes Merah Putih mampu mengubah paradigma pembangunan menjadi lebih berkeadilan.

"Pembentukan kopdes di 80 ribu desa di seluruh Indonesia bisa mendongkrak koperasi secara signifikan dan sekaligus mengatasi masalah kemiskinan di pedesaan," pungkasnya.

Nantinya, pengumuman resmi pembentukan 80 ribu koperasi akan disampaikan langsung oleh Presiden Prabowo pada 12 Juli 2025 bertepatan dengan Hari Koperasi Nasional.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

KPK Amankan Dokumen dan BBE saat Geledah Kantor Dinas Perkim Pemkot Madiun

Rabu, 28 Januari 2026 | 11:15

UPDATE

Golkar: Pengganti Adies Kadir di DPR Caleg Suara Terbanyak Berikutnya

Kamis, 29 Januari 2026 | 16:18

Nasib Generasi Emas Terancam Gegara Purbaya Belum Terapkan Cukai MBDK

Kamis, 29 Januari 2026 | 16:16

PAN Dukung Ambang Batas Parlemen Nol Persen dengan Fraksi Terbatas

Kamis, 29 Januari 2026 | 16:10

IHSG Mulai Stabil Usai OJK Respons Peringatan MSCI Terkait Status Pasar Frontier

Kamis, 29 Januari 2026 | 16:05

Amdatara Konsolidasikan Industri AMDK, Perkuat Kolaborasi dengan Pemda

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:55

41 Desa di Kabupaten Bekasi Banjir Usai Diterpa Hujan Lebat

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:53

Pesawat Jatuh di Kolombia, Seluruh Penumpang Tewas Termasuk Anggota DPR

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:51

IHSG Anjlok Dua Hari, Momentum Perbaikan Pasar Modal

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:48

Harga CPO Terkerek Lonjakan Minyak Mentah Dunia

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:45

PAN Dukung MK Hapus Ambang Batas Parlemen

Kamis, 29 Januari 2026 | 15:42

Selengkapnya