Berita

Jubir PPP Usman Tokan/Ist

Politik

Jubir PPP:

Baru Mardiono Raih Dukungan Kader, Arwani Thomafi Nihil

JUMAT, 30 MEI 2025 | 09:42 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Menjelang Muktamar Partai Persatuan Pembangunan (PPP) sekitar Agustus atau September 2025, suhu politik di partai berlambang Ka’bah makin menghangat. 

Jurubicara (Jubir) DPP PPP Usman Tokan mengatakan, hingga saat ini baru terdengar nama Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono yang mendapatkan dukungan dari kader di daerah. 

“Saat ini baru Plt Ketua Umum Bapak H. Muhamad Mardiono yang namanya muncul di beberapa Mukerwil untuk dicalonkan menjadi ketua umum partai di Muktamar nanti,” kata Tokan kepada wartawan, Jumat 30 Mei 2025. 


Tokan mengatakan, Sekjen PPP Arwani Thomafi alias Gus Arwani yang digadang masuk bursa calon ketua umum (caketum) belum memperoleh dukungan kader.

“Gus Arwani juga berkunjung ke beberapa wilayah tapi belum terdengar pernyataan mendukung beliau,” kata Tokan. 

Lebih jauh, Tokan menyebut bahwa Muktamar PPP nanti adalah forum tertinggi untuk memilih ketua umum. Termasuk mengenai caketum di Muktamar nanti apakah memungkinkan membuka ruang untuk calon dari eksternal.

“Mari kita lihat di Muktamar 2025 ini apakah ada perubahan terkait syarat calon atau tidak diserahkan sepenuhnya ke Muktamirin,” kata Tokan. 

“Bahkan bisa juga yang akan terjadi di Muktamar nanti adalah proses aklamasi, ada musyawarah untuk mufakat, semua itu bisa terjadi. Mari sama-sama kita tunggu perkembangan lebih lanjut,“ sambungnya.



Populer

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Jokowi Sulit Mengelak dari Tuduhan Ijazah Palsu

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:15

UPDATE

Energi Bersih Semakin Diminati Sektor Industri dan Bisnis

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:09

Relawan Bara JP Hapus Nama Jokowi

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:52

Pengelola Apartemen Jakarta Utara Bantu Polisi Putus Rantai Peredaran Narkoba

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:24

Produk Warga Binaan Didorong Masuk Kopdes Merah Putih

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:01

Wamenkomdigi Tegaskan Jaringan di Sumbar dan Sumut Hampir Pulih 100 Persen

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:52

Sinergi untuk Akselerasi, Bank Mandiri Dorong Penguatan Ekonomi Kerakyatan dan UMKM

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:45

Raja Maroko Puji Soliditas Nasional di Piala Afrika 2025

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:27

Iran Batasi Akses Internet demi Putus Komando Teroris Asing ke Perusuh

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:05

Kasus Kuota Haji: Dito Ariotedjo Ungkap hanya Ditanya Satu Pertanyaan Soal Fuad Hasan

Jumat, 23 Januari 2026 | 17:59

Kongres XXII: Sujahri-Amir Tidak Sah Pimpin GMNI

Jumat, 23 Januari 2026 | 17:43

Selengkapnya