Berita

Wakil Menteri Investasi & Hilirisasi/Wakil Kepala BKPM Todotua Pasaribu/RMOL

Nusantara

Ayahanda Wamen Investasi Todotua Pasaribu Tutup Usia di RSPAD

SELASA, 27 MEI 2025 | 23:14 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Kabar duka datang dari salah satu keluarga anggota Kabinet Merah Putih pimpinan Prabowo Subianto.

Tersiar dalam pesan di grup Whatsapp, ayahanda Wakil Menteri Investasi & Hilirisasi/Wakil Kepala BKPM Todotua Pasaribu tutup usia di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD), Jakarta Pusat pada Selasa, 27 Mei 2025. 
 
“Telah Berpulang ke Rumah Bapa di Sorga, Ayah Tercinta kami (Alm) Liberty Pasaribu, SH MSi, pada Hari ini Selasa, 27 Mei 2025, Pukul 19.20 di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD),” bunyi pesan tersebut yang diterima redaksi.


“Jenazah akan dilakukan Prosesi Acara secara Adat Batak dalam dua sampai tiga hari ke depan, di Rumah Duka Sentosa di dalam Kompleks Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD), untuk selanjutnya dilakukan Prosesi Pemakaman (waktu dan tempat akan diinfokan lebih lanjut),” sambungnya.

“Salam Hormat Kami yang Berduka Cita, Keluarga Todotua Pasaribu Wakil Menteri Investasi & Hilirisasi/Wakil Kepala BKPM Republik Indonesia,” tutup pesan tersebut.

Todotua Pasaribu merupakan Wakil Kepala BKPM yang sebelumnya aktif dalam tim pemenangan Prabowo-Gibran di 2024. Ia sebelumnya juga aktif di bidang bidang khususnya yang berkaitan dengan energi.

Sejak menjadi mahasiswa Universitas Trisakti, pria kelahiran 14 Januari 1980 ini aktif dalam pergerakan mahasiswa dan pernah menjabat sebagai Ketua Departemen Komunikasi & Sosial Politik di Kepresidenan Mahasiswa Universitas Trisakti (2001-2002), Ketua Himpunan Mahasiswa Teknik Industri (2002-2003), dan Ketua Perhimpunan Mahasiswa Teknik Industri Se-Indonesia (2002- 2003).

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

Kasus Hogi Minaya Dihentikan, Komisi Hukum DPR: Tak Penuhi Unsur Pidana

Rabu, 28 Januari 2026 | 17:07

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

UPDATE

Bedakan Es Gabus dengan Spons Saja Tidak Bisa, Apalagi Ijazah Asli

Jumat, 30 Januari 2026 | 02:09

Mendesak Pemberlakuan Cukai MBDK

Jumat, 30 Januari 2026 | 02:03

Paling Ideal Kedudukan Polri di Bawah Presiden

Jumat, 30 Januari 2026 | 01:21

MBG Lebih Mendesak, Lapangan Kerja Nanti Dulu Ya!

Jumat, 30 Januari 2026 | 01:16

Eggi Sudjana Cs Telah Jadi Pelayan Kepentingan Politik Jokowi

Jumat, 30 Januari 2026 | 01:11

Jokowi Butuh Perawatan Kesehatan Super Intensif

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:41

PKR Tatap Pemilu 2029 Mengandalkan Kader Daerah

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:09

Kubu Jokowi akan Terus Lancarkan Strategi Adu Domba terkait Isu Ijazah Palsu

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:04

Ahmad Luthfi Menghilang saat Bencana Menerjang Jateng

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:38

Roy Suryo akan Laporkan Balik Eggi Sudjana Cs

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:15

Selengkapnya