Berita

Menteri Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan di Palembang/Ist

Politik

Menko Zulhas Pastikan Kucuran Rp3 Miliar untuk Kopdes Merah Putih Bukan dari APBN

SELASA, 27 MEI 2025 | 21:02 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Rencana kucuran dana senilai Rp3 miliar untuk Koperasi Desa (Kopdes) Merah Putih dipastikan bukan berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN).

Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan (Zulhas) berujar, dana tersebut berasal dari plafon pinjaman yang diberikan anggota Himpunan Bank Milik Negara (Himbara).

"Nanti dikasih pinjaman. Jadi bukan bagi-bagi uang dari APBN," kata Zulhas di Palembang, Sumatera Selatan, Selasa, 27 Mei 2025.


Nantinya, plafon pinjaman tersebut baru bisa dicairkan ketika Kopdes Merah Putih sudah memiliki jenis usaha yang jelas. Nilai anggaran di setiap Kopdes juga akan ditentukan perbankan.

"Jadi usahanya sudah jelas. Ada plafon, baru pinjamannya dicairkan," lanjut Ketum PAN ini.

Di sisi lain, Kopdes Merah Putih bisa menjalankan berbagai jenis usaha, mulai dari menjadi agen pupuk, pangkalan LPG, hingga warung sembako.

"Ada kerja sama juga dengan PT POS untuk penyaluran bansos-bansos, penyaluran alat dan mesin pertanian. Ada kerja sama dengan Bulog untuk (penyerapan) gabah dan sebagainya," pungkas Zulhas.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

Kasus Hogi Minaya Dihentikan, Komisi Hukum DPR: Tak Penuhi Unsur Pidana

Rabu, 28 Januari 2026 | 17:07

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

Dosen Unikama Kecewa, Lima Bulan Kampus Dikuasai Kelompok Tak Dikenal

Jumat, 30 Januari 2026 | 02:25

KPK Amankan Dokumen dan BBE saat Geledah Kantor Dinas Perkim Pemkot Madiun

Rabu, 28 Januari 2026 | 11:15

UPDATE

"Surat" dari MSCI, Gempa di IHSG

Sabtu, 31 Januari 2026 | 08:06

Jelang Harlah ke-100 NU, Ribuan Warga Nahdliyyin Padati Istora Senayan

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:58

Sebelum Letakkan Jabatan, Mahendra Siregar Beri Sinyal Positif untuk Danantara

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:51

Kevin Warsh, Veteran Bank Sentral Calon Ketua The Fed

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:41

OJK Buka Pintu bagi Danantara dalam Rencana Demutualisasi BEI

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:17

Donald Trump Resmi Tunjuk Kevin Warsh sebagai Ketua The Fed

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:04

Pantai Larangan Tegal Penuh Kayu Gelondongan dari Gunung Slamet

Sabtu, 31 Januari 2026 | 06:29

Polri di Bawah Presiden Pastikan Tugas Kamtibmas Berjalan Baik

Sabtu, 31 Januari 2026 | 06:06

Yel-yel Panitia Haji

Sabtu, 31 Januari 2026 | 05:49

LaNyalla Dorong Pemulihan Cepat Ekosistem Pulau Gili Iyang

Sabtu, 31 Januari 2026 | 05:20

Selengkapnya