Berita

Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Adies Kadir/RMOL

Politik

Golkar Minta Usulan Kenaikan Dana Parpol 10 Kali Lipat Dikaji Dulu

SELASA, 27 MEI 2025 | 15:16 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Usulan kenaikan dana partai politik hingga 10 kali lipat dari sebelumnya sebaiknya dilakukan kajian lebih dulu.

Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Adies Kadir berpendapat, perlu kajian mendalam terkait usulan itu. Termasuk mencermati aturan tentang partai politik sebelum menyetujui usulan kenaikan dana parpol.

”Kita akan melihat ya, ini dipergunakan untuk apa, gitu kan. Kita juga agak prinsip sih kalau dikasih kita siapkan ini untuk masyarakat. Cuma kan kita juga harus baca betul, pelajari betul aturannya. Kadang-kadang kalau terlalu besar nanti aturannya tidak jelas, kami juga kan khawatir,” kata Adies Kadir di Gedung Nusantara II, Komplek DPR RI, Senayan, Jakarta, Selasa, 27 Mei 2025.


Pihaknya tidak ingin dana parpol dinaikkan tapi digunakan untuk hal-hal yang kurang tepat. Terlebih kondisi ekonomi saat ini masih tidak menentu.

“Nanti kita terima besar terus kemudian pemakaiannya tidak sesuai dengan prosedur, ada apa-apa lagi,” imbuhnya.

Adies pun menegaskan, Partai Golkar masih perlu mengkaji usulan tersebut. Pasalnya, pada tahun depan pemerintah akan melanjutkan program efisiensi anggaran. Sehingga kebutuhan masyarakat akan lebih urgen.

“Memang ini Partai Golkar melihat dulu, perlu mengkaji seperti apa nanti prosesnya, besarannya berapa, dipergunakannya untuk apa saja, seperti apa cara menggunakannya. Itu kan juga harus dipelajari betul-betul,” tuturnya.

“Yang pasti kita utamakan untuk kesejahteraan masyarakat dulu,” demikian Adies Kadir.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

Kasus Hogi Minaya Dihentikan, Komisi Hukum DPR: Tak Penuhi Unsur Pidana

Rabu, 28 Januari 2026 | 17:07

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

Dosen Unikama Kecewa, Lima Bulan Kampus Dikuasai Kelompok Tak Dikenal

Jumat, 30 Januari 2026 | 02:25

KPK Amankan Dokumen dan BBE saat Geledah Kantor Dinas Perkim Pemkot Madiun

Rabu, 28 Januari 2026 | 11:15

UPDATE

"Surat" dari MSCI, Gempa di IHSG

Sabtu, 31 Januari 2026 | 08:06

Jelang Harlah ke-100 NU, Ribuan Warga Nahdliyyin Padati Istora Senayan

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:58

Sebelum Letakkan Jabatan, Mahendra Siregar Beri Sinyal Positif untuk Danantara

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:51

Kevin Warsh, Veteran Bank Sentral Calon Ketua The Fed

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:41

OJK Buka Pintu bagi Danantara dalam Rencana Demutualisasi BEI

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:17

Donald Trump Resmi Tunjuk Kevin Warsh sebagai Ketua The Fed

Sabtu, 31 Januari 2026 | 07:04

Pantai Larangan Tegal Penuh Kayu Gelondongan dari Gunung Slamet

Sabtu, 31 Januari 2026 | 06:29

Polri di Bawah Presiden Pastikan Tugas Kamtibmas Berjalan Baik

Sabtu, 31 Januari 2026 | 06:06

Yel-yel Panitia Haji

Sabtu, 31 Januari 2026 | 05:49

LaNyalla Dorong Pemulihan Cepat Ekosistem Pulau Gili Iyang

Sabtu, 31 Januari 2026 | 05:20

Selengkapnya