Berita

Rapimnas III Keluarga Alumni Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAKAMMI)/Ist

Politik

Alumni KAMMI Tegas Tolak Praktik Korupsi dan Politik Pragmatis

SELASA, 27 MEI 2025 | 10:10 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Keluarga Alumni Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAKAMMI) menegaskan kembali komitmennya untuk menyatukan seluruh potensi alumni dalam Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) III yang digelar di Hotel Sofyan, Cikini, Jakarta Pusat

Rapimnas dibuka langsung oleh Ketua Umum KAKAMMI, Suryadi Jaya Purnama dan dihadiri oleh pengurus wilayah dari berbagai daerah di Indonesia. 

Perwakilan hadir dari Sumatera (Riau, Sumatera Selatan), Kalimantan (Kalimantan Barat, Kalimantan Timur), Sulawesi (Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara), Bali dan Nusa Tenggara (NTB), serta seluruh provinsi di Pulau Jawa. 


“Rapimnas ini menjadi momentum penting untuk menggalang kembali kekuatan alumni KAMMI agar kembali ke rumah besar kita,” ujar Ketua Panitia Rapimnas, Nur Iman, lewat keterangan resminya, Selasa 27 Mei 2025.

Dalam forum ini, KAKAMMI menghasilkan sejumlah rekomendasi internal, di antaranya penguatan identitas dan kepercayaan diri alumni, konsolidasi jaringan dan reaktivasi silaturahmi, pengembangan kemandirian ekonomi melalui pembentukan badan hukum, serta pemutakhiran database alumni dan evaluasi struktur organisasi. 

"Selain itu, Rapimnas juga mempersiapkan draf perubahan AD/ART untuk Kongres Alumni KAMMI mendatang," sambungnya.

Di tingkat eksternal, KAKAMMI menegaskan pentingnya peran strategis alumni di sektor publik dan politik. Para alumni yang kini menjabat sebagai menteri, wakil menteri, anggota legislatif, kepala daerah, dan birokrat diharapkan menjaga integritas serta menolak praktik korupsi dan politik pragmatis.

Rapimnas juga menyoroti kiprah global alumni KAMMI yang tersebar di berbagai negara seperti Jepang, Amerika Serikat, Korea Selatan, dan Malaysia. 

KAKAMMI mendorong penguatan jaringan alumni luar negeri dan menekankan pentingnya respons terhadap isu-isu internasional seperti Palestina, Islamofobia, dan dinamika geopolitik global.

Seluruh hasil Rapimnas III ini akan menjadi arah dan panduan bagi KAKAMMI dalam memperkuat kontribusi alumni untuk masyarakat, bangsa, dan negara, serta mempererat hubungan dalam rumah besar KAMMI.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya