Berita

Jenazah seorang pemuda di area persawahan, Gandus, Palembang pada Minggu siang, 25 Mei 2025/Ist

Nusantara

Seorang Pemuda di Palembang Tewas Tersetrum saat Cari Belut

SENIN, 26 MEI 2025 | 05:15 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Warga Jalan Lettu Karim Kadir, Kecamatan Gandus, Palembang, digegerkan dengan penemuan sesosok mayat pria di area persawahan pada Minggu siang, 25 Mei 2025.

Korban diketahui bernama Dwi Anton Wijaya (20), yang tewas diduga akibat tersetrum saat mencari belut.

Korban ditemukan dalam kondisi tertelungkup di lumpur, dengan senter masih terpasang di kepala dan alat setrum di tangannya. Penemuan mayat itu pertama kali dilaporkan oleh warga yang hendak menggarap sawah di lokasi kejadian.


"Saat warga hendak menggarap sawah, mereka melihat ada tubuh tertelungkup. Di tangannya masih memegang alat setrum, dan senter masih di kepala," ujar Ketua RT setempat, Ahmad Rozi dikutip Kantor Berita RMOLSumsel, Senin, 26 Mei 2025.

Ia menjelaskan, korban memang kerap mencari belut menggunakan alat setrum di sekitar lokasi. Diduga kuat, korban tersengat aliran listrik dari alat tersebut hingga menyebabkan kematian.

Panit 3 SPKT Polrestabes Palembang, Ipda Yudi Saputra, membenarkan bahwa alat setrum ditemukan di sekitar jenazah, dan terdapat luka kecil di bagian pelipis korban. Dari keterangan keluarga, korban berangkat mencari belut bersama seorang keponakannya.

"Mereka berangkat berdua, namun korban menyuruh keponakannya menunggu di pondok. Keponakannya mengira korban sudah pulang lebih dulu saat ia tertidur, padahal korban masih di sawah," jelas Ipda Yudi.

Jenazah korban telah dievakuasi dan dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Moh Hasan Palembang untuk kepentingan autopsi. Pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan lebih lanjut atas kejadian ini.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Mantan Relawan: Jokowi Takut Ijazahnya Terungkap di Pengadilan

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:06

UPDATE

Ribuan Lender Masih Terombang-ambing di Tengah Proses Hukum DSI

Senin, 26 Januari 2026 | 07:57

Gubernur Minnesota Tantang Trump Usai Agen Imigrasi Tembak Mati Perawat ICU

Senin, 26 Januari 2026 | 07:38

Barack Obama Kecam Penembakan Alex Pretti di Minneapolis

Senin, 26 Januari 2026 | 07:21

Gempur Transaksi Judol, OJK Wajibkan Bank Gunakan Teknologi Pelacakan Dini

Senin, 26 Januari 2026 | 07:06

Hasil Survei Mulai Dukung Roy Suryo Cs

Senin, 26 Januari 2026 | 06:50

Rahasia Ribosom

Senin, 26 Januari 2026 | 06:18

Dua Warga Hilang saat Longsor di Pemalang

Senin, 26 Januari 2026 | 06:02

Ahmad Khozinudin Tutup Pintu Damai dengan Jokowi

Senin, 26 Januari 2026 | 05:40

Banjir di Pulau Jawa Bukan cuma Dipicu Curah Hujan Ekstrem

Senin, 26 Januari 2026 | 05:10

Akhirnya RI Bisa Satu Meja dengan Israel dalam BoP for Gaza

Senin, 26 Januari 2026 | 05:05

Selengkapnya