Berita

Ilustrasi/RMOL

Bisnis

Saham Eropa Ditutup Lebih Tinggi, STOXX 600 Catat Kenaikan Mingguan

SABTU, 10 MEI 2025 | 08:17 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Bursa saham Eropa menguat seiring meredanya kekhawatiran akan perang dagang global. 

Amerika Serikat (AS) dan China kemungkinan akan mengurangi ketegangan perang dagang mereka dengan adanya pembicaraan yang akan berlangsung pada akhir pekan ini. 

Pejabat-pejabat tinggi dari dua ekonomi terbesar dunia akan menggelar negosiasi di Swiss pada hari Sabtu sebagai bagian dari upaya meredakan perang dagang yang telah mengguncang pasar.


AS juga akan mengumumkan puluhan kesepakatan dagang dalam sebulan mendatang, namun tarif sebesar 10% yang diberlakukan terhadap sebagian besar negara kemungkinan besar akan tetap dipertahankan. 

Dikutip dari Reuters, berikut pergerakan indeks saham Eropa pada penutupan perdagangan Jumat 9 Mei 2025 atau Sabtu WIB. 

- STOXX 50 menguat 0,4 persen menjadi 5.310
- STOXX 600 Eropa naik 0,4 persen menjadi 548
- DAX Jerman menguat 0,6 persen

STOXX 600 mencatat kenaikan mingguan keempat berturut-turut, dengan kenaikan tipis sebesar 0,2 persen di tengah minggu yang sibuk--termasuk keputusan The Federal Reserve AS untuk menahan suku bunga dan langkah Bank of England memangkas suku bunga sebesar seperempat poin.

Indeks acuan tersebut telah pulih dari penurunan tajam pada awal April ketika Trump menerapkan dan kemudian menangguhkan selama 90 hari pemberlakuan tarif universal terhadap sebagian besar mitra dagang.

Perusahaan konsumen diskresioner dan penyedia utilitas memimpin kenaikan setelah tertinggal di sesi sebelumnya, dengan LVMH, BMW, L'Oreal, dan Enel semuanya menguat lebih dari 2 persen. 

Saham Commerzbank naik 4 persen setelah bank asal Jerman tersebut melaporkan pertumbuhan laba kuartal pertama yang mengejutkan.

Saham Mediobanca naik 5,4 persen setelah laba kuartalannya melampaui perkiraan pasar, di tengah upaya bank investasi tersebut untuk menangkis tawaran akuisisi tak diundang dari pesaing yang lebih kecil, Banca Monte dei Paschi.

Sementara itu, saham Bavarian Nordic melonjak 6,1 persen setelah pendapatan kuartal pertama perusahaan bioteknologi asal Denmark itu mengungguli ekspektasi pasar.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya