Berita

Anggota Komisi VIII DPR RI Selly Gantina/Ist

Politik

Lansia Gagal Berhaji karena Tak Bisa Menggambar, DPR: Tim Medis Jangan Main-main

MINGGU, 04 MEI 2025 | 09:09 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Komisi VIII DPR RI berencana mengusut Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Magelang, menyusul adanya temuan jemaah lanjut usia (lansia) bernama Mbah Sumi yang gagal berangkat haji karena tidak bisa menggambar.

Anggota Komisi VIII DPR RI Selly Gantina mengatakan, saat  rapat bersama Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dan Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (Dirjen PHU), disepakati antara pemerintah dan parlemen, bahwa selama jemaah lansia dan disabilitas mampu mengurus diri mereka sendiri maka harus diberangkatkan.

“Apalagi itu sudah ada rekomendasi dari pihak rumah sakit bahwa jantungnya oke, semua oke, kalau terjadi seperti ini saya akan meminta Kemenag untuk segera mengusut Kemenag Magelang,” kata Selly kepada RMOL, Minggu 4 Mei 2025.


Selain itu, Selly mengaku akan menelusuri terkait pelunasan biaya haji Mbah Sumi. Jika sudah melunasi namun keberangkatannya dipersulit tim medis, maka pihaknya akan memberikan hukuman atau sanksi.

“Kalau dia sudah melakukan pelunasan sebaiknya menggunakan kuota lansia, prioritas lansia.Jadi untuk aparat tenaga medis jangan main-main, kita tegas dan ada punishment,” kata Selly.

Legislator dari Fraksi PDIP ini menekankan bahwa pelaksanaan ibadah haji harus bisa lebih baik, terutama terhadap jemaah lansia yang seharusnya diprioritaskan untuk diberangkatkan Kemenag.

“Ke depan kita juga harus memperbaiki dan mengoreksi apakah untuk istitha'ah kesehatan itu harus dimulai dari Puskesmas? atau cukup enggak langsung ke rumah sakit, dan rumah sakit pun harus punya kriteria tenaga medis di kabupaten kota,” demikian Selly.




Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya