Berita

Irjen Pol Rudi Setiawan di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Senin, 14 April 2025/RMOL

Hukum

Ketua KPK Akui Irjen Rudi Setiawan Salah Satu Pegawai Terbaik

SELASA, 15 APRIL 2025 | 01:00 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Deputi Bidang Penindakan dan Eksekusi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Irjen Pol Rudi Setiawan mengaku sedih dan senang ketika dipromosikan menjadi Kapolda Jawa Barat (Jabar).

"Senang karena bergaul dengan teman-teman media, sedih karena harus berpisah," kata Irjen Rudi kepada RMOL, Senin, 14 April 2025.

Sementara itu, Rudi juga menyampaikan hal yang sama saat acara Halalbihalal antara pimpinan dan Dewan Pengawas (Dewas) KPK dengan jurnalis yang ada di KPK yang diselenggarakan di Gedung Juang pada Gedung Merah Putih KPK, Jalan Kuningan Persada Kav 4, Setiabudi Jakarta Selatan, Senin, 14 April 2025.


"Saya mengucapkan minal aidin wal faidzin, dan pamitan kata Pak Ketua. Jadi Pak Ketua dan pimpinan, ketua Dewas dan semuanya, perasaannya itu nggak karu-karuan. Kemarin diumumkan saya diberi tugas lain di Polri, dikembalikan ke Polri, dan dijadikan Kapolda Jawa Barat," ungkapnya.

Pria kelahiran Lampung ini mengaku, selama 1 tahun 5 bulan ini sejak dilantik sebagai Deputi Bidang Penindakan dan Eksekusi KPK pada 6 November 2023, dirinya memiliki kedekatan dengan wartawan maupun para pegawai di KPK.

"Waktu berjalan, kami merasa ada kedekatan, tidak hanya teman-teman media, tapi sama seluruh pegawai yang ada di KPK ini. Ini yang membuat kita sedih, membuat saya sedih, ternyata waktunya kita dibatasi untuk ya berhubung secara langsung," tutur Rudi.

Mantan Wakapolda Lampung ini mengaku, belum mengetahui kapan dirinya akan dilepas dan kembali ke institusi asalnya, yakni Polri.

"Saya tidak tahu hari apa saya akan dilepas untuk kembali ke Polri. Tetapi, saya merasa dekat dan saya menyukai kegiatan saya di sini," pungkasnya.

Sementara itu, Ketua KPK, Setyo Budiyanto menganggap bahwa Rudi merupakan salah satu pegawai KPK yang terbaik, sehingga diberi kepercayaan menjadi Kapolda Jawa Barat.

"Kita semuanya harus bangga, bahwa salah satu pegawai terbaik diberi kepercayaan sebagai Kapolda Jawa Barat, luar biasa," kata Setyo dalam acara yang sama.

Dari catatan redaksi, sepanjang 2024, pada bidang penindakan dan eksekusi, KPK telah melakukan penyelidikan sebanyak 68 perkara, penyidikan sebanyak 142 perkara, penuntutan 79 perkara, perkara yang berkekuatan hukum tetap atau inkracht sebanyak 83 perkara, serta pelaksanaan eksekusi sebanyak 99 perkara.

Irjen Rudi Setiawan ditunjuk menjadi Kapolda Jawa Barat menggantikan Irjen Akhmad yang dirotasi menjadi Astamaops Kapolri. Rotasi tersebut tertuang dalam surat telegram nomor ST/688/IV/KEP./2025 tertanggal 13 April 2025 yang ditandatangani As SDM Kapolri, Irjen Anwar.

Dalam TR tersebut, ada 49 perwira menengah (Pamen) dan perwira tinggi (Pati).

Sebelum ditunjuk sebagai Kapolda Jabar, Irjen Rudi telah mengemban berbagai penugasan. Jauh sebelum menjadi Deputi Penindakan dan Eksekusi KPK, Rudi pernah menjabat sebagai Wadirreskrimsus Polda Sumut, Kapolres Metro Bekasi.

Lulusan Akademi Kepolisian (Akpol) 1993 ini kemudian ditugaskan sebagai Dirreskrimsus Polda Lampung, Wakapolda Lampung, hingga Wakapolda Sumsel.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya