Berita

Ketua Rabithah Alawiyah Jateng dan DIY, Habib Abu Bakar bin Ahmad Al Attas/Net

Nusantara

Rabithah Alawiyah Jateng-DIY: Persaudaraan Umat Islam Harga Mati

MINGGU, 13 APRIL 2025 | 12:54 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Seluruh umat Islam diimbau untuk memperkuat persatuan dan menghindari perpecahan pasca perayaan Idulfitri 1446 Hijriah.

Ketua Rabithah Alawiyah Jateng dan DIY, Habib Abu Bakar bin Ahmad Al Attas mengingatkan pentingnya menjaga ukhuwah Islamiyah dan ukhuwah wathoniyah.

"Kami mengajak saudara-saudara sekalian untuk merenungkan pesan utama Nabi Muhammad SAW, sesungguhnya orang-orang beriman itu adalah bersaudara. Persatuan umat Islam adalah harga mati," tegas Habib Abubakar, Minggu, 13 April 2025.


Hal itu disampaikan menyoroti polemik pernyataan kontroversial Gus Fuad Plered yang diduga menghina almarhum Habib Idrus bin Salim Al-Jufri. Habib Abubakar menekankan, perbedaan pandangan harus disikapi dengan bijak, bukan dengan saling mencaci atau memecah belah.

"Mari kita pilih jalan tabayyun dengan dialog, saling memaafkan, dan menghindari narasi-narasi provokatif di media sosial maupun di tengah masyarakat," ujarnya.  

Habib Abubakar juga mengingatkan, musuh sejati umat Islam bukanlah sesama muslim, melainkan kebodohan, kemiskinan spiritual, dan hilangnya kasih sayang antarsesama.

"Kita harus waspada terhadap informasi yang belum jelas kebenarannya. Jangan sampai emosi mengalahkan akal sehat, dan jangan mudah menghakimi tanpa klarifikasi," pesannya.  

Dalam suasana pasca lebaran ini, Habib Abubakar juga mengajak seluruh umat Islam mempererat silaturahmi dan menyelesaikan perbedaan tanpa konflik.

"Umat Islam harus bersatu dalam keberagaman, tidak terprovokasi isu-isu pemecah belah. Mari jaga kedamaian negeri tercinta Indonesia. Sesama umat Islam harus saling menguatkan, bukan menjatuhkan," pungkasnya.

Populer

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Jokowi Sulit Mengelak dari Tuduhan Ijazah Palsu

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:15

UPDATE

Penggorengan Saham yang Mau Diberantas Purbaya Dipertanyakan

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:53

Prabowo Izinkan Danantara Rekrut WNA untuk Pimpin BUMN

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:38

Purbaya Klaim Bisa Pantau Rekening Semua Pejabat Kemenkeu

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:34

Di WEF Davos, Prabowo Sebut RI Tak Pernah Sekalipun Gagal Bayar Utang

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:14

Polda Metro Turunkan Puluhan Ribu Personel Siaga Banjir

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:13

KPK Obok-Obok Rumah dan Kantor Bupati Sudewo

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:29

Kemlu RI Tegaskan Tak Ada Kewajiban Bayar Rp16,9 Triliun setelah Gabung Dewan Perdamaian

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:28

Prabowo Resmi Teken Piagam Dewan Perdamaian di Davos

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:07

Wisuda ke-II UNOSO Dihadiri Mahfud MD hingga Rocky Gerung

Kamis, 22 Januari 2026 | 21:55

KPK: Pengabaian Pengawasan Kredit Bisa Berujung Pidana

Kamis, 22 Januari 2026 | 21:36

Selengkapnya