Berita

Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar/Istimewa

Politik

Sejumlah Daerah Lebih Dulu Gelar Salat Id, Ini Respons Menag

SENIN, 31 MARET 2025 | 03:45 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Meski pemerintah telah menetapkan 1 Syawal 1446 Hijriah jatuh pada Senin, 31 Maret 2025, sejumlah daerah memilih untuk menggelar salat Id pada Minggu, 30 Maret 2025. 

Menanggapi hal tersebut, Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar mengatakan, hal itu merupakan hak asasi.

"Itu hak asasi mereka tapi kita sudah mengimbau bahwa dalam posisi minus tiga derajat itu, tidak mungkin bisa melihat bulan. Alat canggih manapun enggak mungkin bisa menyaksikan," ujar Nasaruddin Umar usai menghadiri Gema Takbir Akbar Nasional di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Minggu 30 Maret 2025.


Dijelaskan Menag Nasaruddin, salat Id bersifat sunah, sementara persatuan bersifat wajib. Sehingga ia mengajak seluruh masyarakat memaknai Idulfitri sebagai simbol toleransi.

"Maka itu saya mengimbau kepada kita semuanya, kalau misalnya ada yang mengaku menyaksikan bulan mari kita sepakat ya, satukanlah Idulfitri-nya sebagai simbol keutamaan bersama umat Islam Indonesia ya," tutur Nasaruddin.

"Jadi itu salah satu bentuk toleransi saya kira kita perlu wujudkan di dalam bermasyarakat dan bernegara Republik Indonesia," imbuhnya.

Dia mengatakan masyarakat yang menggelar salat Id lebih awal tak bisa dicegah. Apalagi Indonesia merupakan negara demokrasi.

Sejumlah daerah telah merayakan Idulfitri 1446 Hijriah pada Minggu, 30 Maret 2025. Di antaranya di Solo, Banjarnegara, Pringsewu. Termasuk warga di Jakarta Utara yang menggelar salat Id di Stadion Rawa Badak, Kecamatan Koja.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya