Berita

Ilustrasi/RMOL

Bisnis

Semua Bahan Pokok Naik Jelang Lebaran, Daging Sapi hingga Cabai Rawit Meroket

KAMIS, 27 MARET 2025 | 12:46 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Harga mayoritas bahan pokok terpantau kembali naik pada perdagangan Kamis 27 Maret 2025 atau jelang Idulfitri.

Berdasarkan data Pusat Informasi Harga Pangan Strategis Nasional (PIHPS) yang dilansir pada pukul 12.30 WIB, harga rata-rata beras premium nasional dibanderol Rp16.800 per kilogram (kg) atau naik 0,3 persen dari perdagangan sebelumnya. 

Sementara beras medium stagnan di harga Rp15.400 per kg, bawang merah meroket 3,06 persen menjadi Rp47.200 per kg, dan bawang putih naik 0,43 persen ke harga Rp46.850 per kg.


Selanjutnya harga cabai rawit merah ikut melonjak 9,58 persen ke harga Rp97.250 per kg, cabai rawit hijau dibanderol Rp65.100 per kg atau naik 4,41 persen, dan cabai merah keriting meroket 20,49 persen menjadi Rp66.150 per kg.

Tak hanya itu, kenaikan juga terjadi pada gula pasor yang dibanderol Rp19.900 atau naik 0,25 persen, daging ayam Rp37.200 per kg atau naik 3,48 persen, daging sapi naik 2,43 persen menjadi Rp143.400 per kg.

Selain itu, minyak goreng kemasan dibanderol Rp22.300 per kg atau naik 0,22 persen, minyak goreng curah turun 0,27 persen menjadi Rp18.750 per kg, dan telur ayam stagnan di harga Rp30.250 per kg.

Populer

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Jokowi Sulit Mengelak dari Tuduhan Ijazah Palsu

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:15

UPDATE

Hamas Sepakat Lucuti Senjata dengan Syarat

Jumat, 23 Januari 2026 | 10:15

DPR Mulai RDPU Calon Deputi Gubernur Bank Indonesia

Jumat, 23 Januari 2026 | 10:09

Megawati Rayakan Ultah ke-79 di Istana Batu Tulis

Jumat, 23 Januari 2026 | 10:02

Iran Tuding Media Barat Rekayasa Angka Korban Protes demi Tekan Teheran

Jumat, 23 Januari 2026 | 10:02

IHSG Rebound; Rupiah Menguat ke Rp16.846 per Dolar AS

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:59

Gaya Top Gun Macron di Davos Bikin Saham Produsen Kacamata iVision Melonjak

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:47

Sekolah di Jakarta Terapkan PJJ Akibat Cuaca Ekstrem

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:42

Ini Respons DPP Partai Ummat Pascaputusan PTUN dan PN Jaksel

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:34

Purbaya Siapkan Perombakan Besar di Ditjen Pajak demi Pulihkan Kepercayaan Publik

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:29

Menlu Sugiono: Board of Peace Langkah Konkret Wujudkan Perdamaian Gaza

Jumat, 23 Januari 2026 | 09:17

Selengkapnya