Berita

Kepala Puspenkum Kejagung, Harli Siregar membagikan takjil di traffic light kawasan Kejagung, Jakarta Selatan, Jumat, 21 Maret 2025/Ist

Hukum

Kejagung Gandeng Wartawan Bagikan Takjil ke Masyarakat

SABTU, 22 MARET 2025 | 02:33 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Pusat Penerangan Hukum (Puspenkum) Kejaksaan Agung bersama wartawan membagikan ribuan takjil kepada masyarakat pada Jumat, 21 Maret 2025.

Pembagian takjil dilakukan di sekitar traffic light kawasan Kejagung, Jakarta Selatan.

Kepala Puspenkum Kejagung, Harli Siregar pun terlihat bergabung turun ke jalan membagikan takjil ke pengendara motor dan mobil.


Harli mengatakan bahwa berbagi tidak memandang dari profesi atau jabatan.

"Ini bukan soal profesi atau jabatan tetapi soal niat. Hal ini ditunjukkan teman-teman jurnalis secara gotong-royong bersama Puspenkum Kejagung menyisihkan rezeki untuk berbagi dengan masyarakat pengguna jalan, khususnya pengemudi ojol (ojek online) di bulan suci yang penuh berkah," jelas dia.

Harli pun bersyukur masih bisa berbagi untuk masyarakat, meski tak banyak. 

"Indahnya berbagi tidak mempersoalkan nilai pemberian tetapi lebih pada makna kebersamaan. Jangan pernah berhenti bersyukur sampai kita lupa mengeluh. Berbuat kebaikan tidak diukur dari besar kecilnya pemberian melainkan dari keikhlasan dan kegembiraan hati," pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya