Berita

Kapolda Lampung, Irjen Helmy Santika/Ist

Presisi

Tiga Polisi Gugur Ditembak dari Jarak Lima Meter

KAMIS, 20 MARET 2025 | 03:41 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Tiga polisi yang gugur dalam penggerebekan tempat perjudian sabung ayam di Kampung Karang Manuk, Kecamatan Negara Batin, Way Kanan, Lampung, diperkirakan ditembak dari jarak lima meter.

Hal ini dikatakan Kapolda Lampung, Irjen Helmy Santika dikutip dari RMOLLampung, Kamis 20 Maret 2025.  

Kapolda mengatakan, insiden tersebut bermula dari penggerebekan yang dilakukan Polsek Negara Batin bersama 17 personel lainnya.


Saat baru keluar dari mobil di lokasi sabung ayam, tiga polisi malang itu langsung ditembaki yang mengenai kepala dan dada.

Kapolda mengatakan, polisi sudah melakukan pemeriksaan terhadap 14 orang saksi yang berada di lokasi.

"Sekarang kita masih melakukan uji balistik terkait tiga senjata yang digunakan para pelaku," kata Kapolda

Sementara barang bukti yang ditemukan di dekat jenazah ketiga anggota Polri antara lain selongsong peluru 5,56 mm sebanyak 8 butir, selongsong 7,62 mm sebanyak 3 butir, selongsong peluru 9 mm 2 butir, pakaian ketiga korban, serta empat ekor ayam jago bertuliskan Basar dan Taji.

Tiga terduga pelaku penembakan sudah diamankan. Pertama Z (71) yang ditangkap pada 22.00 WIB. Lalu, disusul dua oknum lainnya yakni PL selaku Dansubramil Negara Batin dan Kopka Basarsyah selaku anggota Subramil Negara Batin.

Keduanya langsung diamankan Polisi Militer Angkatan Darat di Mako Kodim 0427/WK.

Diketahui, tiga personel terbaik Polda Lampung gugur diakibatkan luka tembak di kepala yang terjadi pada saat melakukan penggerebekan judi sabung ayam di Lampung.

Kapolsek Negara Batin, AKP (Anumerta) Lusiyanto, mengalami luka tembak di bagian dada kanan yang menyebabkan kerusakan organ dalam.

Sementara itu, Aipda (Anumerta) Petrus Apriyanto mengalami luka tembak di area mata kiri, menyebabkan cedera parah di bagian kepala.

Terakhir, Briptu (Anumerta) Ghalib Surya Ganta, mengalami luka tembak di sekitar bibir kiri yang mengakibatkan cedera fatal di rongga mulut dan kepala bagian belakang.



Populer

Soal Ijazah Jokowi, Mahfud: yang Menuduh Ditangkap, yang Dituduh Belum Diadili

Rabu, 16 April 2025 | 16:46

Alumni UGM Malu Berat Citra Kampus Rusak Gegara Ulah Jokowi

Rabu, 16 April 2025 | 08:51

KPK Buka Peluang Tersangkakan Kakak Kandung Cak Imin

Minggu, 13 April 2025 | 10:06

Tinggalkan KPK, Irjen Rudi Setiawan Ditunjuk jadi Kapolda Jabar

Minggu, 13 April 2025 | 22:49

Microsoft Pecat Dua Insinyur yang Protes Penggunaan AI oleh Militer Israel

Senin, 14 April 2025 | 12:55

Rocky Gerung dan Patriotisme Sufmi Dasco

Selasa, 08 April 2025 | 10:45

Masih Berlangsung, KPK Geledah Rumah LaNyalla Mattalitti

Senin, 14 April 2025 | 14:56

UPDATE

Prabowo Tak Perlu Ragu Reshuffle Kabinet

Jumat, 18 April 2025 | 19:56

Eddy Soeparno Bahas Transfer Teknologi Bareng Pimpinan Huawei Global

Jumat, 18 April 2025 | 19:20

Bangga Buatan Lokal, Tak perlu Takut Tarif Donald Trump

Jumat, 18 April 2025 | 18:35

Jalan Salib

Jumat, 18 April 2025 | 18:27

KPK Pastikan Periksa LaNyalla Mattalitti di Kasus Suap Dana Hibah Jatim

Jumat, 18 April 2025 | 18:02

Wamendikdasmen: KH Ahmad Dahlan Teladan Inovasi Kepemimpinan

Jumat, 18 April 2025 | 17:31

Daging Ayam dan Minyak Goreng Naik di Jumat Agung

Jumat, 18 April 2025 | 17:21

Harga Kopi Mahal, UKM Terancam Gulung Tikar

Jumat, 18 April 2025 | 17:13

Airlangga Beberkan Tuntutan AS Saat Nego Tarif

Jumat, 18 April 2025 | 16:49

Minta Dirut Pelindo Diganti, PMI: Kemacetan Panjang Cerminan Lemahnya Kepemimpinan

Jumat, 18 April 2025 | 16:32

Selengkapnya