Berita

Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta, Muhammad Taufik Zoelkifli/Ist

Nusantara

Muhammad Taufik Zoelkifli:

Penolakan Usulan Reses Asal-asalan

KAMIS, 13 MARET 2025 | 10:10 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta, Muhammad Taufik Zoelkifli menyampaikan protes keras dalam Rapat Paripurna DPRD DKI Jakarta pada Selasa 12 Maret 2025.

Sekretaris Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) itu menyoroti sejumlah usulan masyarakat dalam kegiatan reses yang ditolak oleh Pemprov DKI tanpa alasan yang jelas.

"Reses adalah kegiatan anggota DPRD untuk menyerap aspirasi masyarakat dengan turun langsung bertemu warga di banyak lokasi di Jakarta," jelas Taufik.

Usulan-usulan yang masuk kemudian disampaikan ke Pemprov DKI agar dapat ditindaklanjuti. Namun, Taufik menemukan beberapa penolakan yang dianggap tidak masuk akal.

"Tidak masalah jika ada usulan masyarakat yang tidak diterima, asalkan alasannya benar dan kuat, misalnya karena keterbatasan anggaran. Tapi ternyata saya menemukan ada beberapa alasan penolakan yang asal-asalan!" tegas Taufik dalam interupsinya.

Legislator yang bermarkas di Kebon Sirih tersebut menilai, sikap seperti ini menunjukkan kurangnya komitmen pemerintah daerah dalam merespons kebutuhan warga Jakarta. 

Taufik meminta agar Pemprov DKI lebih transparan dalam menyampaikan alasan penolakan setiap usulan reses agar masyarakat mendapatkan kejelasan.



Populer

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Usia Pensiun TNI Bakal Diperpanjang, Ketum PEPABRI: Kalau 58 Tahun Kan Masih Lucu-Lucunya

Senin, 10 Maret 2025 | 19:58

UPDATE

CASN jadi Korban Ketidakpastian Menteri PANRB

Kamis, 13 Maret 2025 | 09:33

Sore Ini Prabowo Gelar Diskusi Panel Bareng Pimpinan Perguruan Tinggi

Kamis, 13 Maret 2025 | 09:28

Pasar Masih Tegang, Yen dan Euro Tertekan oleh Dolar AS

Kamis, 13 Maret 2025 | 09:21

Hendrik PH, Teman Seangkatan Teddy Masih Berpangkat Kapten

Kamis, 13 Maret 2025 | 09:14

Emas Spot Berkilau di Tengah Ketidakpastian Tarif

Kamis, 13 Maret 2025 | 09:07

Kegiatan di Vihara Kencana Langgar SKB Dua Menteri dan Perda Tibum

Kamis, 13 Maret 2025 | 08:56

Bamus Betawi dan Bamus Suku Betawi Sama-sama Terima Hibah Rp8 Miliar

Kamis, 13 Maret 2025 | 08:28

Febri Diansyah Harus Jaga Etika saat Bela Hasto

Kamis, 13 Maret 2025 | 08:10

Kapolri Mutasi 1.255 Pati-Pamen, 10 Polwan Jabat Kapolres

Kamis, 13 Maret 2025 | 07:59

10 Kapolda Diganti, Siapa Saja?

Kamis, 13 Maret 2025 | 07:47

Selengkapnya