Berita

Tangkapan layar rapat kerja Komisi V DPR RI dengan Menteri Perhubungan dan Menteri Pekerjaan Umum, Selasa 11 Maret 2025/Repro

Politik

Menhub dan Menteri PU Diminta Buat Terobosan di Merak-Bakauheni pada Mudik 2025

SELASA, 11 MARET 2025 | 23:38 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Kepadatan pemudik yang kerap terjadi di Pelabuhan Merak-Bakauheni dalam momen Idulfitri, diharapkan tidak terjadi kembali pada tahun ini. 

Hal tersebut disampaikan Ketua Komisi V DPR RI, Lasarus, dalam rapat kerja bersama Menteri Perhubungan, Menteri Pekerjaan Umum, serta Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Kepala BMKG dan Kepala BNPP/Basarnas, di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 11 Maret 2025.

"Bakauheni ini sudah puluhan tahun enggak terurai Pak Menteri. Menurut saya, Merak-Bakauheni ini tidak bisa lagi kita tangani dengan cara-cara sekarang ini," ujar Lasarus.

Menurutnya, persoalan di Merak-Bakauheni cukup kompleks. Mulai dari persoalan infrastruktur hingga pengaturan yang dilakukan seluruh pihak terkait. 

"Itu lengkap (masalahnya) di Merak-Bakauheni. Saya pernah ke sana, dan secara kasat mata saya bisa lihat itu truk-truk yang gede-gede itu parkir di badan jalan," ungkapnya. 

Oleh karena itu, politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu mendorong adanya perbaikan pengaturan, pengelolaan, serta pengembangan tata kelola Pelabuhan Merak-Bakauheni. 

"Itu harus dilakukan terobosan Merak-Bakauheni, supaya adalah perbedaan dari tahun ke tahun. Ini saya belum lihat perbedaan berarti," ucapnya. 

"Kita lihat nanti, apakah kali ini Pak Menteri Perhubungan dengan Menteri PU bisa mengurai Merak-Bakauheni ini," demikian Lasarus.

Populer

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

UPDATE

Minta Maaf, Dirut Pertamina: Ini Tanggung Jawab Saya

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:37

Perempuan Bangsa PKB Bantu Korban Banjir di Bekasi

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:33

Perang Tarif Kian Panas, Volkswagen PHK Ribuan Karyawan

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:25

Kabar Baik, Paus Fransiskus Tidak Lagi Terkena Serangan Pneumonia Ganda

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:23

Pertamina: Harga Avtur Turun, Diskon Pelita Air, Promo Hotel

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:23

Rumah Diobok-obok KPK: Apakah Ini Ujung Karier Ridwan Kamil?

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:12

Tenaga Ahli Heri Gunawan Hingga Pegawai Bank BJB Dipanggil KPK

Rabu, 12 Maret 2025 | 13:06

KPK: Ridwan Kamil Masih Berstatus Saksi

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:47

Raja Adil: Disembah atau Disanggah?

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:45

Buntut Efisiensi Trump, Departemen Pendidikan PHK 1.300 Staf

Rabu, 12 Maret 2025 | 12:41

Selengkapnya