Berita

Puluhan warga membawa poster mendatangi Kodim 0704/Banjarnegara/Istimewa

Nusantara

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

MINGGU, 02 MARET 2025 | 05:18 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Sebanyak 50 warga masyarakat Banjarnegara ramai-ramai mendatangi Kodim 0704/Banjarnegara. Rombongan warga ini membawa poster, seperti hendak melakukan unjuk rasa. 

Namun, usut punya usut, kehadiran mereka bukan untuk menggelar demo. Tapi untuk mengucapkan terima kasih atas kelolosan 38 putra mereka dalam seleksi Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD) tanpa mengeluarkan biaya sepeserpun alias gratis.

Di antara poster-poster yang dibawa bertuliskan "Saya Bangga, Anak Saya Lolos Jadi Prajurit TNI AD Dengan Gratis".

Selain itu, ada juga yang bertuliskan "Alhamdulillah Anak Saya Lolos Jadi TNI, Terima Kasih Kepada Kodim 0704/Banjarnegara Dan Segenap TNI AD, Sumpah Gratis".

Sebanyak 38 putra Banjarnegara yang berhasil lolos tersebut merupakan calon tamtama (Catam) Gelombang Pertama tahun 2025.

Mereka dijadwalkan akan mengikuti Pembukaan Pendidikan pada 1 Maret 2025, di Depo Pendidikan (Dodik) Gombong, Kabupaten Kebumen.

Kedatangan para warga ini disambut hangat oleh Dandim 0704/Banjarnegara, Letkol CZI Teguh Prasetyanto bersama anggotanya di Tribun Jendral Sudirman.

Dalam kesempatan tersebut, Letkol CZI Teguh Prasetyanto turut menegaskan bahwa menjadi prajurit TNI AD sama sekali tidak dipungut biaya yang artinya gratis.

"Kolaborasi antara instansi TNI dan masyarakat merupakan langkah yang positif dalam mendorong partisipasi aktif pemuda dalam menjaga kedaulatan negara," ungkap Teguh kepada RMOLJateng, Sabtu 1 Maret 2025.

"Semoga semangat dan kontribusi para putra daerah di Banjarnegara yang terpilih dapat menjadi inspirasi bagi generasi muda lainnya untuk berkontribusi dalam pembangunan bangsa Indonesia," kata Teguh.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Emak-emak Antarkan Tahanan "Jokowi dan Iriana" ke KPK

Rabu, 26 Februari 2025 | 16:17

Permainan Jokowi Terbaca Prabowo dan Megawati

Selasa, 25 Februari 2025 | 18:01

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Mengapa KPK Keukeuh Tidak Mau Usut Dugaan Korupsi Keluarga Jokowi?

Selasa, 25 Februari 2025 | 08:02

KPK Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar di Kasus e-KTP

Rabu, 26 Februari 2025 | 17:59

UPDATE

Indonesia Gelap dan Kabur Aja Dulu: Pilihan Strategi Resistensi dan Kewajiban Kepemimpinan Etis

Senin, 03 Maret 2025 | 19:35

Rupiah Menguat Rp16.480 Usai PMI Manufaktur Naik ke Rekor Tertinggi

Senin, 03 Maret 2025 | 19:11

Tiongkok Tercoreng Salju Palsu di Chengdu

Senin, 03 Maret 2025 | 18:49

KPK Tetapkan 5 Tersangka Korupsi LPEI

Senin, 03 Maret 2025 | 18:03

Erick Thohir Angkat Adik Menhan Maroef Sjamsoeddin Jadi Dirut MIND ID

Senin, 03 Maret 2025 | 17:38

Mentan: Stok Pangan Ramadan Lebih dari Cukup, Pedagang Dilarang Jual di Atas HET

Senin, 03 Maret 2025 | 17:32

Mudik Gratis Bareng BUMN, 78 Perusahaan Siap Antar Pemudik

Senin, 03 Maret 2025 | 17:30

Ditekan Situasi Politik, Wapres Bidang Strategis Iran Javad Zarif Mundur

Senin, 03 Maret 2025 | 16:42

Daftar Pabrik Gulung Tikar di 2025, Lebih dari 10.000 Pekerja Kehilangan Pekerjaan

Senin, 03 Maret 2025 | 16:35

Kolaborasi BPJPH - Ajinomoto Indonesia Perkuat Implementasi Sistem Jaminan Produk Halal

Senin, 03 Maret 2025 | 16:30

Selengkapnya