Berita

Ilustrasi hilal/Ist

Nusantara

Kapan Awal Puasa? Tunggu Sidang Isbat 28 Februari

SELASA, 25 FEBRUARI 2025 | 04:12 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Kementerian Agama akan menggelar Sidang Isbat Penetapan Awal Ramadan 1446 H pada Jumat 28 Februari 2025 di Auditorium H.M Rasjidi Kementerian Agama, Jalan M.H. Thamrin, Jakarta Pusat.

Sidang ini akan dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk perwakilan organisasi masyarakat Islam, Majelis Ulama Indonesia (MUI), Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), ahli falak, serta perwakilan dari DPR dan Mahkamah Agung.

Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Kemenag, Abu Rokhmad, menyampaikan pentingnya sidang isbat dalam menentukan awal bulan suci ini.


“Seperti tahun-tahun sebelumnya, sidang ini akan menjadi forum penting untuk memverifikasi data dan hasil rukyatul hilal,” kata Abu Rokhmad dilansir dari laman resmi Kemenag, Selasa 25 Februari 2025.

Berdasarkan data astronomi yang dihimpun, ijtimak, yaitu titik di mana bulan baru berada, akan terjadi pada 28 Februari 2025 sekitar pukul 07.44 WIB.

Pada hari yang sama, ketinggian hilal diperkirakan sudah di atas ufuk dengan sudut yang menunjukkan kemungkinan besar hilal akan terlihat di seluruh Indonesia.

Direktur Urusan Agama Islam dan Bina Syariah Kemenag, Arsad Hidayat menambahkan, dengan kriteria astronomi ini, terdapat indikasi kuat bahwa hilal akan terlihat.

"Namun, kita menunggu keputusan akhir dari sidang isbat yang akan diumumkan oleh Menteri Agama," kata Arsad.

Rangkaian sidang isbat akan meliputi pemaparan data posisi hilal, verifikasi hasil rukyatul hilal dari berbagai lokasi di Indonesia, dan musyawarah untuk pengambilan keputusan yang kemudian diumumkan kepada publik.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Jokowi Sulit Mengelak dari Tuduhan Ijazah Palsu

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:15

UPDATE

Penggorengan Saham yang Mau Diberantas Purbaya Dipertanyakan

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:53

Prabowo Izinkan Danantara Rekrut WNA untuk Pimpin BUMN

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:38

Purbaya Klaim Bisa Pantau Rekening Semua Pejabat Kemenkeu

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:34

Di WEF Davos, Prabowo Sebut RI Tak Pernah Sekalipun Gagal Bayar Utang

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:14

Polda Metro Turunkan Puluhan Ribu Personel Siaga Banjir

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:13

KPK Obok-Obok Rumah dan Kantor Bupati Sudewo

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:29

Kemlu RI Tegaskan Tak Ada Kewajiban Bayar Rp16,9 Triliun setelah Gabung Dewan Perdamaian

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:28

Prabowo Resmi Teken Piagam Dewan Perdamaian di Davos

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:07

Wisuda ke-II UNOSO Dihadiri Mahfud MD hingga Rocky Gerung

Kamis, 22 Januari 2026 | 21:55

KPK: Pengabaian Pengawasan Kredit Bisa Berujung Pidana

Kamis, 22 Januari 2026 | 21:36

Selengkapnya