Berita

Gubernur DKI Jakarta Periode 2025-2030 Pramono Anung/Ist

Politik

Pramono: Jakarta Masih Ibukota Negara

KAMIS, 20 FEBRUARI 2025 | 16:20 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Gubernur DKI Jakarta Periode 2025-2030 Pramono Anung menegaskan, status Daerah Khusus Ibukota (DKI) masih melekat untuk Kota Jakarta.

Hal itu disampaikan Pramono Anung dalam Rapat Paripurna DPRD DKI Jakarta dengan agenda Sambutan Perdana Gubernur DKI Jakarta, di Gedung DPRD DKI Jakarta, Kamis 20 Februari 2025.

Dalam kesempatan itu, Pramono mengatakan, Kota Jakarta memasuki fase baru. Berdasarkan Undang-Undang Nomor 2/2024 tentang Daerah Khusus Jakarta (DKJ), mengamanatkan Jakarta tidak lagi menyandang status ibukota.


Namun, pada salah satu pasal undang-undang itu menyebutkan bahwa diperlukan peraturan presiden (Perpres) untuk perpindahan status. Hingga kini, Perpres dimaksud belum ditandatangani presiden. 

“Presiden dan Mendagri menyatakan, Jakarta masih ibukota negara. Masih menggunakan Daerah Khusus Ibukota,” ujar Pramono yang belakangan ini mendapat julukan Bang Anung. 

Untuk mewujudkan Kota Jakarta yang semakin baik, lanjut dia, maka harus dikerjakan dengan sungguh-sungguh. Terlebih, Jakarta sebagai kota global tak lagi bersaing hanya di dalam negeri.

"Kami mengharapkan kerja sama yang baik antara Pemprov dengan DPRD. Kalau Jakarta mau maju, mari kita sama-sama lakukan dengan tulus,” tandas Pramono.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya